3 Fakta Insiden Kebakaran di SPBU Galur Jakpus, Satu Orang Luka dan Kerugian Ratusan Juta

Insiden kebakaran terjadi pada Senin dinihari (29/1/2024) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) Jalan Biduri Anggur, Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat (Jakpus).

oleh Devira Prastiwi diperbarui 29 Jan 2024, 12:01 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2024, 12:00 WIB
Insiden kebakaran terjadi pada Senin dinihari (29/1/2024) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) Jalan Biduri Anggur, Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat (Jakpus).
Insiden kebakaran terjadi pada Senin dinihari (29/1/2024) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) Jalan Biduri Anggur, Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat (Jakpus). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Insiden kebakaran terjadi pada Senin dinihari (29/1/2024) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) Jalan Biduri Anggur, Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat (Jakpus).

Kejadian kebakaran SPBU Johar Baru tersebut pun sempat terekam dan viral di sosial media (sosmed). Dikutip lewat akun @info_jakartapusat kebakaran yang melanda SPBU tersebut, nampak awalnya hanya terlihat di salah satu dispenser pengisian bahan bakar.

"Sekitar pukul 03:50 WIB di lokasi kebakaran SPBU tersebut terlihat 1 unit kendaraan sepeda motor ikut terbakar," tulis akun tersebut, Senin (29/1/2024).

Kejadian itu dibenarkan Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat Asril Rizal. Dia menerangkan, pihak Damkar menerima informasi pada pukul 03:30 WIB. Saat itu, sebanyak 9 unit mobil dikerahkan ke lokasi.

"Objek SPBU Galur," kata Asril dalam keterangan tertulis.

Asril mengatakan, api diduga bersumber dari sepeda motor yang ketika itu sedang melakukan pengisian. Dengan cepat merembet ke dispenser bensin hingga terjadilah kebakaran.

"Saat Pengisian BBM, terjadi penyalaan di motor dan merambat ke Dispenser POM," papar dia.

Kemudian Asril menjelaskan, pihaknya telah mengerahkan sebanyak 9 unit dengan 36 personel untuk proses pemadaman api. Meski api cukup besar, akhirnya petugas damkar berhasil menaklukan api yang membakar SPBU milik H Emot seluas 5x6 meter itu pada pukul 03.53 WIB.

Asril mengatakan, pemilik motor terluka akibat kejadian itu.

Berikut sederet fakta terkait insiden kebakaran yang terjadi pada Senin dinihari (29/1/2024) di SPBU Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat (Jakpus) dihimpun Liputan6.com:

 

1. Detik-Detik Kebakaran Terekam Video dan Viral

Kebakaran melanda stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di kawasan Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat
Kebakaran melanda stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di kawasan Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat, Senin (29/1/2024). (Dok. Tangkapan Layar @info_jakartapusat)

Video viral merekam detik-detik stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di kawasan Galur, Johar Baru, Jakarta Pusat terbakar pada Senin dinihari (29/1/2024).

Dikutip lewat akun @info_jakartapusat, kebakaran yang melanda SPBU tersebut, nampak awalnya hanya terlihat di salah satu dispenser pengisian bahan bakar.

"Sekitar pukul 03:50 WIB di lokasi kebakaran SPBU tersebut terlihat 1 unit kendaraan sepeda motor ikut terbakar," tulis akun tersebut.

 

2. Kronologi Kebakaran

Banjir Lumpur di Jalan Tulungrejo Kota Batu Bikin Pengendara Motor Berjatuhan
Petugas BPBD dibantu unit pemadam kebakaran membersihkan Jalan Tulungrejo, Kota Batu, yang terendam air bercampur material lumpur pada Jumat, 26 Januari 2024 sore 

Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat Asril Rizal menerangkan, pihak Damkar menerima informasi pada pukul 03:30 WIB. Saat itu, sebanyak 9 unit mobil dikerahkan ke lokasi kebakaran.

"Objek SPBU Galur," kata dia dalam keterangan tertulis, Senin (29/1/2024).

Asril mengatakan, api diduga bersumber dari sepeda motor yang ketika itu sedang melakukan pengisian. Dengan cepat merembet ke dispenser bensin hingga terjadilah kebakaran.

"Saat Pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM), terjadi penyalaan di motor dan merambat ke Dispenser POM," ucap Asril.

 

3. Kerugian Ratusan Juta, Satu Orang Luka

Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) di Jalan Biduri Anggur, Galur, Johar Baru kebakaran. Satu orang pengendara motor jadi korban luka-luka. (Istimewa)
Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) di Jalan Biduri Anggur, Galur, Johar Baru kebakaran. Satu orang pengendara motor jadi korban luka-luka. (Istimewa)

Meski api cukup besar, akhirnya petugas damkar berhasil menaklukan api yang membakar SPBU milik H Emot seluas 5x6 meter itu pada pukul 03.53 WIB.

Asril mengatakan, pemilik motor terluka akibat kejadian itu. Sementara itu, kerugian ditaksir mencapai Rp102 juta.

"Taksiran kerugian, Rp102 Juta dan korban. Satu Orang pemilik motor (luka-luka akibat sambaran api)," jelas Asril.

INFOGRAFIS JOURNAL_ 10 Provinsi di Indonesia dengan Hutan Riskan Kebakaran
INFOGRAFIS JOURNAL_ 10 Provinsi di Indonesia dengan Hutan Riskan Kebakaran (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya