Liputan6.com, Jakarta - CEO Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara) Rosan Roeslani mengatakan struktur Danantara akan diumumkan pada Senin, 24 Maret 2025. Rosan menyebut pengumuman akan dilakukan pada pukul 12.00 WIB.
"Senen (depan) jam 12 siang," kata Rosan kepada wartawan di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (21/3/2025).
Advertisement
Baca Juga
Dia enggan mengungkapkan apakah pengumuman struktur Danantara akan diumumkan langsung oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan atau tidak. Rosan meminta semua pihak menunggu pengumuman terkait nama-nama yang masuk struktur Danantara, termasuk mantan presiden.
Advertisement
"Entar dikasih tau. Ya nanti tunggu aja hari Senen," ujar Rosan.
Sebelumnya, CEO Badan Pengelola Investasi (BPI) Daya Anagata Nusantara (Danantara) Rosan Roeslani menyerahkan curiculum vitae (CV) nama-nama yang akan mengisi struktur Danantara kepada Presiden Prabowo Subianto, Rabu (5/3/2025). Rosan mengatakan nama-nama yang mengisi posisi manajemen dan pengelola Danantara dalam pekan depan.
"Dan harapannya dalam waktu dekat. Mungkin minggu depan saya rasa kita akan umumkan nama-nama tersebut," kata Rosan usai bertemu Prabowo di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (5/3/2025).
Dia memastikan bahwa struktur Danantara akan diisi oleh sosok-sosok yang bersih, berintegritas memiliki rekam jejak bagus, dan berpengalaman di bidangnya. Rosan berjanji akan memperkenalkan sosok yang mengisi jabatan di Danantara sehingga pasar dan publik bisa menilai.
"Sehingga dari publik, dari masyarakat bisa melihat dan bisa menilai bahwa nama-nama yang duduk sebagai pengelola dan juga manajemen di Danantara ini adalah nama-nama yang reputable, yang terbukti track record-nya, yang bersih dan memang expertise di bidangnya. Itu yang kami laporkan," jelasnya.
SBY dan Jokowi masuk Struktur Danantara?
"Kami berikan juga tadi berikut berserta CV-nya. Karena ini benar-benar harus nama yang reputable, yang baik, dan tentunya berintegritas yang tinggi," sambung Rosan.
Dia enggan menjawab lugas saat ditanya apakah Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden ketujuh RI Joko Widodo atau Jokowi masuk struktur Danantara. Rosan meminta semua pihak menunggu pengumuman pada pekan depan.
"Nanti tunggu tanggal mainnya, minggu depan kita umumkan semua secara lengkap," tutur dia.
Advertisement
Infografis
