Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami perkara dugaan suap pengurusan gugatan sengketa Pilkada Lebak, Banten, di Mahkamah Konstitusi (MK). Kasus itu telah menjerat 3 orang sebagai tersangka, termasuk mantan Ketua MK Akil Mochtar yang diduga menerima suap.
Untuk menelusuri kasus tersebut, salah satu saksi yang akan diperiksa oleh penyidik KPK pada Senin (2/12/2013) ini adalah Hakim MK Maria Farida Indrati.
Mengenakan busana hijau, Maria yang telah tiba di gedung KPK tepat pukul 09.50 WIB enggan berkomentar banyak perihal perkara itu. Bahkan, ia mengaku tak tahu soal kasus yang juga sudah menjerat adik kandung Gubernur Atut, Tubagus Chaery Wardana tersebut.
"Saya belum tahu soal perkara Lebak," kata Maria Farida sambil masuk ke lobi gedung KPK.
Perkara ini terungkap setelah penyidik KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Akil Mochtar di kediamannya yang terletak di Kompleks Widya Chandra, Jakarta pada 2 Oktober 2013 lalu.
Dalam operasi yang juga berhasil menangkap seorang anggota DPR dari Fraksi Partai Golkar, Chairun Nisa, penyidik mengamankan uang tunai dalam bentuk dollar dan rupiah senilai Rp 3 miliar. [Baca juga: Cara Akil Mochtar Jual Beli Mobil Plat Merah]Â (Riz/Mut)
Kasus Suap Akil Mochtar, Hakim MK Diperiksa KPK
Hakim MK Maria Farida Indrati diperiksa KPK terkait kasus suap Pilkada Lebak, kepada mantan Ketua MK Akil Mochtar.
Diperbarui 02 Des 2013, 10:16 WIBDiterbitkan 02 Des 2013, 10:16 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mimpi Mengasuh Anak Perempuan: Makna dan Interpretasi
7 Tanda Pasangan Mencintai Anda Tanpa Syarat
Tak Ingin Main-Main soal ODOL, Menko AHY Bakal Semprot Pemilik Truk
Piccadilly Circus London Kembali Semarak Sambut Ramadan 2025, Ada Instalasi Cahaya hingga Jajanan Halal
Pembentukan Danantara Diharapkan Mampu Tarik Investor Kakap
Link Live Streaming Serie A Napoli vs Inter Milan, Minggu 2 Maret 2025 Pukul 00.00 WIB di Vidio
Achmad Megantara Bicara soal Pendalaman Karakter dan Bangun Chemistry dengan Cut Syifa di Sinetron Cinta di Ujung Sajadah
Arti Restart: Pengertian, Manfaat, dan Cara Melakukannya
Australia Janji Tetap Jadi Donor Bantuan Terbesar di Pasifik Selatan
PSU di 24 Daerah, NETGRIT Kritik Kualitas KPU-Bawaslu dalam Penyelenggaraan Pemilu
Pegawai Pertamina Minta Masyarakat Tak Tersulut Informasi Sesat soal BBM Oplosan
Ketika Sholat Merasakan Hal Ini, Itu Tanda Kita Tidak Ada Sekat Lagi dengan Allah Kata UAH