Warga bandung yang hendak mengganti plat nomor polisi sepeda motor kini hanya bisa gigit jari. Pasalnya tiga pekan sudah, plat nomor itu tak tersedia di Samsat Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Dalam tayangan Liputan 6 Pagi SCTV Rabu (4/12/2013), kelangkaan ini terjadi karena belum adanya kiriman dari Mabes Polri. Salah satu petugas Samsat Kabupaten Bandung mengaku belum mengetahui kapan kelangkaan ini akan terselesaikan. Anehnya hanya kendaraan roda dua yang tak tersedia plat nomornya. Hingga kini plat nomor untuk mobil masih aman.
Untuk sementara, petugas hanya bisa memberi resi sebagai pengganti plat nomor sementara kepada para pemohon surat nomor kendaraan baru.
Sebelumnya, Samsat ini juga kekurangan Surat Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (STNKB). Pada saat itu kelangkaan blanko diatasi dengan dikeluarkannya surat keterangan sementara. (Han/Riz)
[VIDEO] 3 Pekan Sudah Stok Plat Habis di Samsat Bandung
Petugas hanya bisa memberi resi sebagai pengganti plat nomor sementara kepada para pemohon.
diperbarui 04 Des 2013, 07:45 WIBDiterbitkan 04 Des 2013, 07:45 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Relawan Prabowo Dukung Isran Noor, Kode IKN Lanjut?
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 23 November 2024
Melihat Desa Kecil di NTB yang Membangkitkan Harapan Hutan Bakau
Pertama di Asia, Hotel Berkonsep Storytelling Resmi Dibuka di Jakarta
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu
Galaksi Hantu NGC 4535 Contoh Sempurna Galaksi Spiral di Alam Semesta
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes
Cara agar Terkoneksi dengan Allah saat Sholat, Ini Kuncinya Kata UAH
Deretan WAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia, Mulai Atlet hingga Model Internasional