Macet, Kecelakaan dan Perbaikan Jalan Warnai Lalu Lintas Jakarta

Selain kemacetan arus lalu lintas, kecelakaan serta penindakan pelanggaran menerobos jalur busway menjadi pemandangan ibu Kota Jakarta.

oleh Widji Ananta diperbarui 19 Feb 2014, 07:31 WIB
Diterbitkan 19 Feb 2014, 07:31 WIB
harmoni-macet-3-140205.jpg
Sejumlah kecelakaan lalu lintas menyambut aktivitas warga Jakarta dan sekitarnya pada Rabu (19/2/2014) pagi. Kemacetan pun tak terhindarkan.

Berikut titik-titik kemacetan yang dihimpun Liputan6.com dari akun resmi twitter Traffic Management Centre (TMC) Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro, Rabu (19/2/2014).

1. Situasi lalu lintas Pintu 1 TMII ramai lancar.
2. Arus lalu lintas Kalimalang arah Halim padat merayap.
3. Situasi lalu lintas underpass Pasar Gembrong padat merayap.
4. Arus lalu lintas depan Stasiun Tanah Abang, ramai keluar penumpang upaya Petugas mengatur lalin.
5. Situasi lalu lintas Tol JORR arah Pondok Indah padat merayap tepatnya setelah gerbang Tol Bambu Apus.

Selain kepadatan lalu lintas, kecelakaan juga sudah mewarnai ibu Kota sejak tengah malam tadi.

1. Kecelakaan Mitsubishi Pajero B 18 SHN menabrak rambu-rambu di KM 18 Tol Bekasi Timur (arah ke Cikampek).
2. Kecelakaan 2 Truk dengan nomor polisi BK 9775 BY & B 9537 TDB di KM 10 Tol Cikunir (arah ke Cawang).
3. Kecelakaan 3 Mobil di KM 33 Tol Cikarang (arah ke Cikampek).
4. Kecelakaan 2 Truk di KM 61 Tol Dawuan (arah ke Cikampek).
5. Kecelakaan Isuzu Panther B 8300 GB terperosok di KM 29 Tol Cikarang (arah ke Cikampek).
6. Pelanggar busway mengangkat motornya untuk menghindari sterilisasi jalur Transjakarta Mampang.
7. Petugas Polri lakukan Penindakan dengan tilang kepada pelanggar busway Duren.
8. Pengendara sepeda motor Honda Beat B 3601 ECP out off control di halte busway Pasar Kramat Jati arah Cililitan sedang penanganan Petugas.

Sementara itu, perbaikan jalanan Ibukota juga tak luput dar kicauan akun twitter TMC Polda Metro ini.

1. Proyek perbaikan jalan di Jalan Haji Nawi Jakarta Selatan, mohon agar dihindari.
2. Proses pembetonan di Perempatan Mangga Dua Jalan Gunung Sahari Jakarta Utara.
3. Proses pembetonan jalan di bawah Layang UI Depok.
4. Perbaikan jalan rusak di Jembatan Jalan Cilincing Raya, Jakarta Utara.
5. Proses perbaikan jalan di depan Swissbell Jalan Kartini Raya Jakarta Pusat.
6. Proses perbaikan jalan di Underpass Pasar Gembrong Jakarta Timur. (Dji/Mut)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya