Mobil Mewah Dongkrak Citra Para Pelantun Seksi

Rolls-Royce kembali tampil dalam sebuah video klip pelantun seksi Australia, Kylie Minogue.

oleh Gesit Prayogi diperbarui 25 Okt 2014, 07:27 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2014, 07:27 WIB
Mengintip Kylie Minogue Joget Erotis di Dalam Rolls-Royce Ghost
Kylie Minogue tampak mempreteli satu per satu pakaiannya sambil menunjukkan liuk tubuhnya dengan iringan lagu Skirt.

Liputan6.com, Jakarta - Mobil-mobil mewah acapkali turut menjadi pendongrak citra para pesohor berbodi molek, tak terkecuali penyanyi asal Australia, Kylie Minogue.

Dalam sebuah video untuk tur musik yang bertajuk Kiss Me, artis cantik ini tak sungkan untuk 'berjoget' erotis ketika duduk di kursi penumpang ikon kendaraan kaum jetset, Rolls-Royce Ghost. Demikian dilansir dari Autoevolution, Kamis (23/10/2014).

Di tayangan itu, Kylie Minogue tampak 'berjoget' sembari menunjukkan liuk tubuh seksinya dengan iringan lagu Skirt, single terbaru di album Roc Nation.

Meski hanya berdurasi sekitar 30 detik, aksi nakal ini bukan tak mungkin membuat sebagian kaum Adam yang melihatnya dibuat bergejolak.

Langkah Kylie Minogue yang melibatkan Rolls-Royce Ghost dalam video tersebut seolah ingin menegaskan jika keanggunan yang berbalut kemewahan citra sedan saloon asal tanah Britania itu merupakan kombinasi yang pas.

Untuk Rolls-Royce lansiran tahun 2014 sendiri, mobil itu dikemas dengan mesin twin-trubo V12 berkapasitas 6,5 liter yang mampu memproduksi tenaga 592 horse power (HP) dan torsi 780 Nm. (Gst/Des)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya