Liputan6.com, Jakarta - Banyak konsumen mengeluhkan jika kendaraan premium di Indonesia dipasarkan tanpa dukungan layanan aftersales (purna jual) yang kuat. Namun demikian, Garansindo Group selaku agen pemegang merek skuter premium Peugeot Scooters berjanji menyediakan layanan aftersales terbaik bagi konsumen skuter asal Perancis itu.
Dhani M. Yahya selaku Managing Director Garansino Group mengatakan jika pihaknya akan menyiapkan layanan aftersales termasuk ketersediaan sparepart.
"Kami sudah memiliki agenda untuk pembangunan dealer. Kami berencana dalam 2016 sudah memiliki 5 dealership yang tersebar di Jakarta, Jabodetabek, Pulau Jawa dan Bali," jelas Dhani saat sesi Exclusive Interview yang digelar oleh Garansindo Group.
Advertisement
Dhani menjelaskan jika saat delivery di Januari 2016 mendatang, Peugeot Scooters telah memiliki flagship shop di Kemang Utara dimana lokasi ini adalah brand center bagi Garansindo. "Harapan kami sampai 2019 sudah punya perwakilan dealer di pulau-pulau besar selain Jawa," tambahnya
Lebih lanjut, pria berkaca mata ini berujar jika Garansindo Group telah berpengalaman memberikan aftersales service sejak awal. Ia juga menjelaskan jika Garansindo telah mempersiapkan layanan berbeda telah Garansindo terhadap para konsumen Django.
"Kita akan memberi sepeda motor pengganti jika mengalami kerusakan," pungkasnya.
(ysp/ian)