Liputan6.com, Tangerang Selatan - Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 resmi digelar mulai 11 Agustus lalu. Pameran otomotif tahunan yang mengusung tema Green Technology for a Better Future ini digelar di ICE, BSD City.
Selama 11 hari pameran, total ada 33 mobil baru yang diperkenalkan. Dari jumlah ini, 22 model adalah versi produksi, sementara sisanya merupakan mobil konsep. Dengan catatan, beberapa mobil konsep pernah diperkenalkan di luar negeri.
Menariknya, semua mobil tersebut diperkenalkan di hari pertama pameran. Mereka seakan berebut atensi ratusan pengunjung yang memadati 10 hall ICE.
Baca Juga
Advertisement
Di hari pertama, Toyota Indonesia menjadi Agen Pemegang Merek (APM) pertama yang beraksi. Mereka menggunakan kesempatan ini untuk mengumumkan harga resmi Calya, mobil murah ramah lingkungan tujuh penumpang.
Kemudian, Suzuki menjadi pabrikan kedua yang show off. Dalam hal ini, mereka meluncurkan S-Cross. Medium SUV ini merupakan generasi terbaru SX4 X-Over, dan dibanderol dengan harga Rp 246,9 juta untuk transmisi manual.
BMW, pabrikan mobil mewah asal Jerman, tak mau kalah pamor. Mereka memperkenalkan i8, sebuah sportscar hybrid yang selain menggunakan bensin, juga memanfaatkan listrik. i8 dibanderol dengan harga Rp 3,4 miliar off the road Jakarta.
Model-model lain yang diperkenalkan di hari yang sama adalah all new Chevrolet Captiva LTZ, tujuh model Mercedes-Benz, VW Caravelle T6, dan mobil konsep seperti Mitsubishi XM Concept dan Datsun Go-cross.