Cara Membaca Nomor Rangka Mobil, Ini Artinya

Nomor rangka ini dibuat tak sembarangan, karena nomor rangka mobil telah diatur dan memiliki standardisasi secara global, seperti ISO 3779 untuk negara-negara Asia dan Eropa, FMVSS 115 untuk di Canada dan Amerika Serikat, dan ADR 61/2 untuk di Australia.

oleh Herdi Muhardi diperbarui 04 Jun 2018, 04:11 WIB
Diterbitkan 04 Jun 2018, 04:11 WIB
Untung Besar, Porsche Bagikan Bonus Rp 2,7 Triliun Untuk Karyawan
Karyawan bekerja merakit bagian mesin mobil Porsche di pabrik Porsche di Stuttgart, Jerman (26/1). Yang unik nilai besaran bonus itu diambil dari merk mobil sport Porsche paling populer, 911. (AFP Photo/Thomas Kienzle)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Semua kendaraan dipastikan memiliki nomor rangka atau VIN (Vehicle Identification Number). Nomor rangka ini dibuat tak sembarangan atau asal-asalan, karena nomor rangka mobil telah diatur dan memiliki standardisasi secara global, seperti ISO 3779 untuk negara-negara Asia dan Eropa, FMVSS 115 untuk Kanada dan Amerika Serikat, dan ADR 61/2 di Australia.

Tentu saja untuk Indonesia nomor rangka mengikuti standarisasi Asia seperti ISO 3779. Meski demikian, semua nomor rangka memiliki jumlah yang sama yaitu 17 digit.

 

Seperti dilansir Facebook PT Jasa Raharja, ke-17 digit ini memiliki kombinasi antara huruf dan angka di setiap kendaraan yang memiliki arti berbeda-beda.

Seperti tiga digit awal merupakan WMI (World Manufacture Identifier), sedangkan digit ke 4-9, merupakan penjelasan tentang (Vehicle Descriptor Section) dan delapan digit terakhir adalah VIS (Vehicle Identifier Section).

Dan di bawah ini penjelasan bagaimana membaca VIN kendaraan.

 

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

Tiga Digit Pertama

Pabrik Wuling Motors di Cikarang
Mesin dan transmisi mobil Wuling masih impor dari Cina (dok. Wuling)... Selengkapnya

Digit ke-1 dan 2 biasanya menunjukan negara tempat kendaraan dirakit. Kode untuk Indonesia MF-MK. Sedangkan kode digit ke-3 lokasi produsen kendaraan, seperti Y=Suzuki, F=Toyota, R=Honda dan K=Daihatsu.

Digit ke 4-8

Digit ini berisi tentang tipe kendaraan termasuk informasi platform mobil yang digunakan, model, tipe kendaraan, jenis mesin hingga posisi setir (kanan atau kiri). Masing-masing produsen memiliki sistem yang unik untuk mendesikripsikan rangkaian angka.

Digit ke-9

Digit ini yaitu S merupakan Check Digit. Ada cara atau rumusan tersendiri yang digunakan untuk menghitung cek digit ini.

Digit ke 10-17

Digit ini adalah kode tahun dan urutan nomor produksi. Digit ke 10 merupakan kode tahun produksi dan digit ke 11 hingga 17 adalah nomor urut produksi (nomor seri produksi) kendaraan.

Urutan angka ke 10 merupakan tahun produksi kendaraan. Jika untuk seluruh rangkaian VIN hurut I, O dan Q tidak dipergunakan, maka khusus pada digit ke 10 ini huruf U, Z dan angka 0 juga digunakan untuk kode tahun produksi. Kode huruf atau angka tersebut mengikuti ketentuan seperti pada gambar terlampir.

 

Fungsi Penempatan VIN

Lebaran Rescue 2017
Petugas montir mengecek mesin salah satu mobil untuk Lebaran Rescue 2017, Jakarta, Jumat (16/6). Lebaran Rescue adalah program tahunan yang digelar Mercedes-Benz untuk mendukung pelanggan kendaraan komersial. (Liputan6.com/Helmi Afandi)... Selengkapnya

Dilansir situs Chevrolet, VIN dapat ditemukan di berbagai titik pada mobil, mulai dari bingkai pintu, lantai mobil, pada sisi pengemudi, bagasi, serta pada sudut kiri dashboard yang merupakan tempat paling umum. Untuk melihatnya cobalah ke dalam, maka akan terlihat dari kaca depan.

Fungsi VIN juga dapat mengatahui status kendaraan, seperti ingin melihat histori kendaraan, hingga beberapa pendataan.

Anda bisa menemukan catatan mengenai kepemilikan sebelumnya , kecelakaan, dan perbaikan yang pernah dilakukan pada mobil tersebut.

Untuk lebih lanjut silahkan buku manual mengenai kendaraan masing-masing.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya