Yamaha Tricity Disulap Jadi Motor untuk Evakuasi Bencana Alam

Yamaha memperlihatkan motor konsep mereka yang berbasis Tricity untuk digunakan dalam keperluan evakuasi bencana alam

oleh Fahmi Rizki diperbarui 23 Okt 2021, 14:04 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2021, 14:04 WIB
Motor konsep Yamaha Tricity untuk evakuasi bencana alam
Motor konsep Yamaha Tricity untuk evakuasi bencana alam

Liputan6.com, Jakarta - Yamaha Motor sebagai produsen sepeda motor, melakukan kerjasama dengan beberapa perusahaan groupnya untuk meracik ulang Tricity. Hasilnya dari kolaborasi tersebut, mereka menampilkan motor konsep yang siap diturunkan untuk medan bencana alam.

Melansir young-machine, Tricity Survival ini hadir dengan beberapa perubahan seperti penggunaan ban serta livery yang disematkan hadir dengan nuansa evkuasi yang kuat.

Pada sektor bannya, kini motor roda tiga tersebut dibekali dengan ban off road dengan profil yang begitu kuat. Tentunya, penggunaan ban jenis ini akan memberikan kemudahan traksi ketika melintas di medan evakuasi yang berat.

Penggunaan komponen lain seperti LED bar, hand guard dan sirine di sisi samping juga memberikan efek tangguh pada Yamaha Tricity ini. Selain itu, di bagian belakang juga dilengkapi dengan panniers dan boks pertolongan yang ditempatkan di bagian belakangnya.

"Yamaha menggambarkan ini sebagai model yang mengusulkan komuter pencegahan bencana yang mudah ditangani bahkan di berbagai kondisi permukaan jalan di lokasi bencana dan dapat digunakan secara luas dari kehidupan sehari-hari hingga bencana," tulis laporan laman tersebut.

Motor ini dihadirkan dalam Pameran Perdagangan Pencegahan Bencana Alam yang dilangsungkan di Tokyo Big Sight, pada 20 - 22 Oktober 2021.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Spesifikasi Yamaha Tricity

Mengenai spesifikasinya, tidak dijelaskan apakah ini mengambil basis pada model 125 atau 155 cc. Untuk model yang menggunakan mesin 155, tenaga yang dihasilkan di atas kertas sebesar 14,8 tk dan torsi maksimum 14,4 Nm.

Sementara perihal dimensinya, Tricity hadir dengan panjang 1.980 mm, lebar 750 mm dan tinggi 1.210 mm. Sedangkan untuk daya tampung tangkinya, motor ini mampu menampung hingga 7,2 liter.

Infografis Vaksinasi Covid-19 Lansia di Indonesia Masih Rendah

Infografis Vaksinasi Covid-19 Lansia di Indonesia Masih Rendah. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Vaksinasi Covid-19 Lansia di Indonesia Masih Rendah. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya