Kapolri Pakai Mobil Dinas Listrik di KTT G20, Penampilannya Gagah

Penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20, di Nusa Dua, Bali akan dipenuhi oleh mobil, motor, dan bus listrik sebagai kendaraan operasional

oleh Arief Aszhari diperbarui 15 Nov 2022, 19:06 WIB
Diterbitkan 15 Nov 2022, 19:06 WIB
Tampilan Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 Lebih Gagah (Ist)
Tampilan Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 Lebih Gagah (Ist)

Liputan6.com, Jakarta - Penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20, di Nusa Dua, Bali diramaikan oleh mobil, motor, dan bus listrik sebagai kendaraan operasional. Tidak terkecuali dengan yang digunakan oleh pihak kepolisian, sebagai kendaraan patroli dan pengamanan.

Salah satunya yang digunakan oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, yaitu Hyundai Ioniq 5. Kendaraan ramah lingkungan asal Korea Selatan ini memiliki tampilan yang berbeda, yaitu cat berkelir hitam doff yang menjadikan mobil ini terlihat sangat gagah.

Begitu juga dengan lampu depan yang menggunakan LED berwarna oranye. Tidak lupa, penggunaan pelat nomor dengan logo Polri, dan angka 1-00. Sedangkan bagian atasnya, terdapat pelat empat bintang.

Kapolri pun berkesempatan mengendarai mobil listrik tersebut saat menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun Korps Brimob Polri di Command Center 91 ITDC, Nusa Dua, Bali, Senin (14/11/2022).

"Penggunaan mobil listrik dalam pengawalan dan pengamanan KTT G20 ini merupakan upaya Polri mendukung Indonesia dalam transisi energi menuju target nol emisi karbon," tulis akun instagram @divisihumaspolri, dilihat Selasa (15/11/2022).

Sementara itu, jajaran Korps Bhayangkara telah menyiapkan sebanyak 176 kendaraan roda dua dan roda empat berbasis daya listrik sebagai kendaraan operasional KTT G20.

Harga

Belum diketahui pasti, varian Hyundai Ioniq 5 mana yang digunakan Kapolri tersebut. Bisa jadi, ini merupakan tipe tertinggi, yaitu signature long range.

Terkait harga Ioniq 5 saat ini, mobil listrik tersebut dijual dengan banderol mulai Rp 748 juta hingga Rp 859 juta OTR Jakarta.

Infografis B20 Summit Menuju KTT G20 Indonesia 2022
Infografis B20 Summit Menuju KTT G20 Indonesia 2022 (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya