Liputan6.com, Jakarta - Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Desember 2015, Kepolisian Daerah Metro Jaya melakukan simulasi pengamanan Pilkada di Lapangan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Senin (3/8/2015). Simulasi pengamanan dilakukan oleh pasukan yang akan disiagakan dalam Pilkada seperti Direktorat Sabhara, Direktorat Pengamanan Objek Vital (Pamobvit) dan Brimob Polda Metro Jaya.
Direktur Sabhara Polda Metro Jaya Komisaris Besar Ahmad Subarkah mengatakan peran polisi dalam pengamanan Pilkada adalah mengawal kertas suara hingga pemunguta suara hingga saat penghitungan suara.
"Pengamanan yang diberikan Kepolisian adalah pengawalan kertas suara, mulai dari percetakan hingga dibawa ke KPU," ujar Subarkah kepada Liputan6.com di Mapolda Metro Jaya, Senin (3/8/2015).
Subarkah menjelaskan, kekuatan personel terdiri dari Polsek, Polres, dan Polda setempat kemudian dipertebal Mabes Polri dengan jumlah 543 personel. Untuk kemungkinan terjadinya tindak anarkis, kata Subarkah, tiap personel sudah dibekali dengan prosedur penanganan mulai dari negosiasi, peringatan hingga tindakan tegas.
"Kalau personel tetap tergantung karakter wilayah. Kalau masuk kategori rawan bisa saja ada penambahan personel. Jadi sebelum mengambil tindakan. Tegas ada tahapannya. Mulai dari negosiasi, pemberian peringatan hinggaa tindakan tegas," tutur Subarkah.
Sebelumnya, masing-masing direktorat yang ditugaskan langsung ke lapangan sudah melakukan simulasi pengamanan. Dan pagi ini simulasi pola pengamanan tersebut dilakukan bersama-sama untuk menjaga kekompakan antar direktorat saat pesta demokrasi serentak itu berlangsung yaitu di Bekasi, Depok dan Tangerang Selatan. (Ron/Mut)
Polda Metro Jaya Gelar Simulasi Pengamanan Pilkada Serentak
Kepolisian Daerah Metro Jaya melakukan simulasi pengamanan Pilkada di Lapangan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.
diperbarui 03 Agu 2015, 11:36 WIBDiterbitkan 03 Agu 2015, 11:36 WIB
Sebanyak 700 personel disiagakan Polda Metro Jaya untuk mengamankan konferensi organisasi kepala kepolisian ASEAN (ASEANAPOL) ke-35 di Jakarta yang akan diselenggarakan pada 3-7 Agustus 2015, Jakarta, Minggu (2/8/2015). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mantan Kapten Timnas Indonesia Kaget dengan Pemecatan Shin Tae-yong: Sebaiknya Menunggu hingga Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Selesai
Dituduh Mencuri, Bocah Pesawaran Lampung Jadi Korban Penganiayaan di Pondok Pesantren
Penyebab Asam Urat Tinggi di Usia Muda, Ketahui Ciri-cirinya
Berapa Biaya Haji 2025 Yang Disetujui Panja Haji DPR RI?
Bos OJK Pastikan Sektor Jasa Keuangan Terjaga Stabil
Sinar Mas Padu Padan Teknologi, Sumber Daya Manusia dan Lingkungan di 2024
Rumah Hasto Kristiyanto Digeledah KPK, PDIP: Pengalihan Isu Jokowi Finalis Tokoh Terkorup
Lewat Platform Ini, Investor Bisa Berinvestasi Saham AS
350 Bali Instagram Caption Ideas untuk Foto Liburanmu
250 Caption Reels IG Keren dan Inspiratif
Ciri-ciri Masuk Angin: Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya
Mayat Bocah Laki-Laki Terbungkus Sarung Ditemukan di Bekasi, Ada Luka Bekas Sundutan Rokok