Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (Sekjen PPP) Arsul Sani menuturkan belum ada kesepakatan resmi antara semua partai yang tergabung dalam koalisi kekeluargaan. Namun demikian, ucap Arsul, semuanya menginginkan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini atau Risma maju dalam Pilkada DKI.
Bahkan PPP, yang sangat menginginkan Risma maju di Pilkada DKI, sudah menyiapkan nama untuk pendamping Risma memimpin Jakarta.
"Koalisi kekeluargaan itu kan memang inisiatif yang sebetulnya asalnya itu ada di level pengurus pusat masing-masing partai, itu terjadi komunikasi. Kalau dari PPP kita lihat dua, ya antara Sandiaga Uno dan Yusuf Mansyur," ucap Arsul di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (9/8/2016).
"Intinya kan sepakat ketemu, walaupun namanya sepakat partai politik itu besok-besok bisa saja berubah. Artinya, sepakat untuk mencarikan petahana lawan seimbang dalam pilkada, itu saja sebetulnya yang jadi kesepakatan," ucap dia.
Terkait munculnya sejumlah nama yang akan dipasangkan dengan Risma sebagai calon Wakil Gubernur DKI, Arsul menjawab, "Masing-masing partai itu kan tentu akan mengidentifikasi siapa siapa yang akan dinominasikan sebagai calon gubernur dan siapa yang menjadi wakil gubernur."
"Saya pikir mulai hari ini antarparpol di tingkat wilayah akan diintensifkan," ucap Arsul.
Anggota Komisi III DPR ini yakin kalau koalisi kekeluargaan yang terdiri dari tujuh parpol akan solid dan tetap bertahan. Meski ada yang mengatakan kalau koalisi tujuh partai ini bisa saja goyah.
"Ya, kan kita harus yakin dong kalau mencalonkan, enggak yakin ya mending ikut yang yakin aja, yang surveinya tinggi, yakinlah, yakin," kata Arsul.
Menurut Arsul, politik itu dinamis, sehingga tidak hanya koalisi tujuh parpol yang kemungkinan bisa digoyang, tapi juga koalisi tiga partai yang mengusung Ahok.
PPP Siapkan Yusuf Mansyur Jadi Pendamping Risma di Pilkada DKI
Arsul Sani yakin jika koalisi kekeluargaan yang terdiri dari tujuh parpol akan solid dan tetap bertahan dalam mengusung Risma.
Diperbarui 09 Agu 2016, 18:25 WIBDiterbitkan 09 Agu 2016, 18:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 InternasionalPaus Fransiskus Meninggal Dunia pada Usia 88 Tahun
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
OCI Pertimbangkan Tempuh Jalur Hukum atas Tudingan Eks Pemain Sirkus
Penghormatan Terakhir Raja Charles III pada Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
Taman Nasional Lorentz, Kawasan Konservasi Megah dan Memukau di Papua
NASA Gelar Kompetisi LunaRecycle Challenge dengan Hadiah Rp50 Miliar
Detik-Detik Dramatis Penyelamatan Balita yang Terancam Dibunuh Ayah WNA di Kalibata City
Kisah Paus Fransiskus dan Gaya Kesederhanaan Rasulullah SAW yang Patut Diteladani
Dalami Peran di Drama Terbaru, Song Joong Ki Ikut Kelas Merangkai Bunga
Rafah Membara, Yogyakarta Bergerak: Ribuan Warga Tuntut Hentikan Genosida Palestina
Polda Jatim Turun Gunung Tangani Kasus Penahanan Ijazah oleh Perusahaan di Surabaya
Foto-Foto Kenangan Paus Fransiskus di Indonesia, Pesan Toleransi dan Persaudaraan Antarumat Beragama
DPC Grib Jaya Depok Bekukan Status Anggotanya Usai Jadi Tersangka Penyerangan Mobil Polisi
Ashanty Ungkap Alasan Jalani Puasa 100 Jam, Bukan karena Ingin Diet