Liputan6.com, Jakarta - Debat Pilkada DKI telah selesai diselenggarakan KPU sebanyak tiga putaran. Sejak Debat Pilkada DKI putaran pertama pada 12 Januari, Twitter menganalisa percakapan melalui tagar #Debat1PilkadaDKI.
Twitter mengurutkan posisi berdasarkan jumlah Tweet yang menyebutkan nama dan/akun Twitter para kandidat.
Baca Juga
"Urutan ini tidak menunjukkan sentimen tertentu terhadap para kandidat," kata Twitter Indonesia seperti dilansir Antara, Sabtu (11/2/2017).
Advertisement
Posisi pertama ditempati Ahok yang memiliki akun Twitter @basuki_btp dengan total 2,5 juta tweet. Agus Yudhoyono (@agusyudhoyono) berada di posisi kedua dengan total 1,4 juta tweet, dan Anies Baswedan (@aniesbaswedan) diperbincangkan dalam 910.000 tweet.
Twitter juga memaparkan animo penggunanya saat debat final Pilkada DKI Jakarta berlangsung semalam. Berdasarkan elemen Live dan real-time, Twitter menunjukkan tingginya animo pengguna Twitter terhadap calon Gubernur favorit mereka.
Setidaknya ada 600.000 Tweet terkait #DebatFinalDKI. Sementara itu, antusiasme masyarakat mencapai puncaknya pada pukul 21.30 WIB tadi malam dengan jumlah Tweet 1.800 per menit.