Hadapi Tes Kesehatan, Ma'ruf Amin: Apa Adanya Saja

KPU menjadwalkan tes kesehatan capres-cawapres Jokowi - Ma'ruf Amin, Minggu 12 Agustus mendatang di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto Jakarta.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 10 Agu 2018, 20:58 WIB
Diterbitkan 10 Agu 2018, 20:58 WIB
Jokowi Tampil di Gedong Joang dengan Baju ala Milenial
Mendaftarkan diri sebagai presiden dan wakil bersama Ma'ruf Amin, Jokowi tampil muda dengan ala anak milenial.

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menjadwalkan tes kesehatan pasangan capres-cawapres  Jokowi - Ma'ruf Amin pada Minggu 12 Agustus mendatang di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto Jakarta.

Terkait hal itu, Ma'ruf Amin mengaku tidak melakukan persiapan khusus. Dia akan apa adanya saja. 

"Tes kesehatannya hari Minggu. Enggak (tidak ada persiapan khusus), pokoknya apa adanya saja," ucap Ma'ruf di kantor DPP Golkar, Jakarta, Jumat (10/8/2018).

Dia justru balik bertanya apa saja yang harus disiapkan untuk pemeriksaan kesehatan tersebut.

"Persiapan apa untuk kesehatan? Enggak ada. Periksa kan kondisi sekarang ini," jelas Ma'ruf.

Dia pun kembali menegaskan, memang tak ada persiapan khusus.

"Enggak ada, enggak ada," pungkas Ma'ruf Amin.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya