Pilkada Kabupaten Tangerang, Golkar Resmi Beri Dukungan Kepada Maesyal-Intan

Bahlil berharap, pasangan Maesyal-Intan bisa menjadi, kepanjangan tangan Partai Golkar untuk mensejahterakan masyarakat Kabupaten Tangerang.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 28 Agu 2024, 14:24 WIB
Diterbitkan 28 Agu 2024, 14:21 WIB
Konsolidasi dan dukungan politik kepada Moch Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah sebagai calon bupati dan wakil bupati Tangerang pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 kian menguat. (Istimewa)
Konsolidasi dan dukungan politik kepada Moch Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah sebagai calon bupati dan wakil bupati Tangerang pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 kian menguat. (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Meski Ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang, Mad Romli maju sebagai bakal calon Bupati, ternyata dukungan dari Partai Golkar, tak berlabuh padanya. Melainkan jatuh kepada pasangan Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah. Pasangan tersebut, sudah mendapatkan formulir persetujuan atau B1 KWK dari Partai Golkar, untuk maju sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang.

Ketua Umum Golkar, Bahlil Lahadalia mengatakan, untuk Pilkada Kabupaten Tangerang, B1 KWK Partai Politik Golkar resmi diberikan kepada pasangan Maesyal-Intan. Menurut Bahlil, pasangan ini memiliki elektabilitas dan populeritas yang tinggi saat dilakukan survei oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI).

"Untuk Pilkada Kabupaten Tangerang, B1 KWK Golkar diberikan kepada pasangan Maesyal-Intan. Hal itu, karena dalam survei lebih tinggi dibandingkan yang lain, " kata Bahlil Lahadalia kepada awak media, Rabu (28/8/2024) dini hari. 

Bahlil berharap, pasangan Maesyal-Intan bisa menjadi, kepanjangan tangan Partai Golkar untuk mensejahterakan masyarakat Kabupaten Tangerang. Apabila, nanti dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Tangerang, periode 2025-2030 mendatang. 

"Semoga, dengan diberikannya B1 KWK ini. Pasangan, Maesyal-Intan bisa menjadi kepanjangan tangan Golkar dalam memberi pengabdian kepada masyarakat Kabupaten Tangerang," kata dia. 

Sementara, di tempat terpisah, Sekretaris DPD I Golkar Provinsi Banten, Bahrul Ulum membenarkan, terkait rekomendasi dan B1 KWK Golkar, yang diberikan kepada pasangan Maesyal-Intan, untuk maju di Pilkada Kabupaten Tangerang, yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang. 

"Iya betul. Beliau berdua (Maesyal-Intan) telah mendapatkan B1 KWK dari DPP Golkar," kata Bahrul Ulum. 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


6 Parpol Sampaikan Dukungan Resmi

Maesyal
Pasangan Maesyal-Intan dalam Pilkada Kabupaten Tangerang. (Ist).

Sementara itu, Bakal Calon Bupati Tangerang, Moch Maesyal Rasyid menambahkan, dirinya mengaku berterimakasih banyak kepada partai Golkar dan partai-partai lainnya yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya dan Intan Nurul Hikmah.

Untuk maju di kontestasi Pilkada serantak, yang akan diselenggarakan pada 27 November mendatang. 

Menurut Maesyal Rasyid, dengan adanya B1 KWK dari Partai Golkar. Saat ini Parpol Parlemen yang sudah resmi memberikan dukungan dengan cara memberikan B1 KWK sebanyak 6 Parpol. Diantaranya, Gerindra, PKS, PKB, PAN, Nasdem, dan Golkar. 

"Alhamdulillah. Terimakasih banyak, kepada Golkar, Gerindra, PAN, Nasdem, PKS, dan PKB. Terimakasih, juga untuk partai-partai non parlemen yang telah memberikan kepercayaan dan dukungan kepada kami," katanya. 

Infografis Rencana Rapat Paripurna Kilat DPR Pengesahan RUU Pilkada. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Rencana Rapat Paripurna Kilat DPR Pengesahan RUU Pilkada. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya