Liputan6.com, Jakarta Kalau ditanya apa penyebab terbesar Anda mengalami stres, sebagian besar akan menjawab pekerjaan—selain masalah cinta.
Selama Anda belum menjadi bos bagi diri sendiri, Anda pasti pernah merasakan tak nyamannya tertekan. Akibatnya datang ke kantor bagaikan mengunjungi area paling menyeramkan di dunia.
Agar hal ini tak terjadi pada Anda—minimal Anda ada rasa betah ketika berada di kantor—cobalah melakukan cara ini.
Advertisement
Â
Gunakan magnet
Magnet unik atau yang magnet yang melambangkan suatu kota atau negara tertentu bukan hanya bisa ditempel di kulkas tapi juga tutup lemari kabinet Anda.
Apalagi jika setiap magnet memiliki memori sendiri, misalnya pemberian sahabat Anda, atau Anda sendiri yang membelinya saat liburan ke luar negeri.
Mousepad lucu
Simpel, sih, tapi memiliki mousepad yang nyaman di tangan, teksturnya lembut, ukurannya cukup lebar, dan motifnya menarik, tentu secara tak langsung akan membuat Anda lebih semangat bekerja. Minimal Anda akan merasa lebih nyaman dan mencerahkan pandangan Anda saat melihatnya.
Gunakan wallpaper
Tak punya benda seni untuk dipajang di dinding? Tak masalah. Gunakan wallpaper untuk membuat dinding cubicle menjadi lebih berwarna.
Percantik dinding
 Melihat dinding cubicle yang polos atau hanya diisi jadwal pekerjaan harian saja jelas membuat Anda tambah stres dan bosan.
Percantik dinding, terutama yang Anda tatap setiap hari, dengan kertas warna-warni, lukisan mungil, atau benda seni lainnya yang membuat dinding cubicle terlihat lebih cerah. Anda akan tersenyum setiap kali melihatnya.
Tulisan motivasi
Tentunya bukan hanya tulisan asal-asalan, melainkan tulisan yang memiliki selera humor sehingga Anda akan tertawa kecil saat melihatnya. Gunakan spidol warna-warni agar tulisan tak terlihat membosankan.
(Simak juga: Lancarkan Karir, Terapkan Feng Sui di Meja Kerja)
Bantal nyaman
Posisi duduk Anda selama bekerja memengaruhi produktivitas. Jika Anda tak nyaman selama duduk, Anda pun akan mengalami sakit punggung sehingga kerja pun tak bersemangat. Tambahkan bantal nyaman bermotif unik agar posisi duduk Anda lebih nyaman.
Tambahkan lampu rumah
Jika Anda termasuk karyawan yang sering lembur, suasana kantor yang sangat terang akan membuat Anda kurang nyaman.
Coba tambahkah lampu meja, sehingga saat penerangan kantor diredupkan, suasana cubicle layaknya di kamar sendiri.
Stres bisa juga disebabkan belum terpenuhinya kebutuhan pokok seperti rumah. Rumah.com menyediakan pilihan beragam hunian baru dengan kisaran harga mulai Rp120 Jutaan. Simak pilihannya di sini.
Sumber: Rumah.com
Foto: Buzzfeed
Rina Susanto