Menjaga Situs Gunung Padang dari Ancaman Longsor

Untuk lereng bagian timur mengalami longsoran sepanjang 30 meter dengan ketinggian sekitar 70 meter sedangkan lereng bagian barat, longsoran hanya selebar 7 meter. Meskipun jaraknya masih jauh ke lokasi utama situs

oleh Liputan6.com diperbarui 18 Mei 2019, 02:00 WIB
Diterbitkan 18 Mei 2019, 02:00 WIB
Tempat-Tempat Unik dan Menarik di Situs Gunung Padang
Pemandangan dari teras kedua situs megalitikum Gunung Padang di Kampung Cimanggu, Cianjur, Jawa Barat, (20/9/2014). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Cianjur - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cianjur, Jawa Barat, bersama juru pelihara dan warga sekitar berusaha membangun pagar penahan tanah di area timur Situs Gunung Padang yang longsor agar tidak meluas hingga lokasi utama situs.

"Tebing bagian timur dan barat Gunung Padang mengalami longsoran dan dikhawatirkan akan terus terjadi pengikisan akibat hujan yang berdampak pada kelestarian situs," kata juru pelihara Gunung Padang, Nanang Sukamana saat dihubungi Jumat (17/5/2019).

Ia menjelaskan, sebelum longsor terjadi warga sempat melihat retakan di sejumlah titik namun belum ditangani, sehingga retakan tersebut berujung pada longsoran yang cukup besar.

"Untuk lereng bagian timur mengalami longsoran sepanjang 30 meter dengan ketinggian sekitar 70 meter sedangkan lereng bagian barat, longsoran hanya selebar 7 meter. Meskipun jaraknya masih jauh ke lokasi utama situs," katanya dilansir Antara.

Sehingga berbagai upaya dilakukan salah satunya dengan memasang pasak bambu di sekitar longsoran agar tidak meluas.

Namun pihaknya berharap ada penanganan lebih lanjut untuk mencegah retakan atau longsor susulan karena kawasan cagar budaya terancam rusak.

"Kami berkoordinasi dengan BPBD dalam penanganan lebih lanjut karena dengan kondisi musim hujan, tebing yang longsor akan terus terkikis dan mengancam bagian utama situs," katanya.

Mengirimkan Tim Pendataan dan Pemeriksaan

Situs Pabahan Gunung Padang
Situs Pabahan Gunung Padang, Desa Salebu, Kecamatan Majenang, Cilacap, Jawa Tengah. (Liputan6.com/Aris Andrianto)

Sekretaris BPBD Cianjur, Sugeng Supriyatno, mengatakan pihaknya sudah mengirimkan tim untuk melakukan pendataan dan pemeriksaan kondisi lapangan guna menentukan langkah lebih lanjut.

"Setelah mendapat laporan dan melakukan pendataan, kami bersama jupel dan warga sekitar melakukan penanganan awal dengan membangun pagar bambu penahan longsor," katanya.

Namun ke depan harus ada penanganan secara permanen agar kelestarian situs tetap terjaga.

"Nanti dari hasil assesment baru ditentukan langkah jangka panjangnya, saat ini tidak ada lagi retakan atau longsoran susulan yang terjadi," katanya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya