Fakta di Balik Bau Gas yang Bikin Heboh Warga di Barito Utara

Bau gas yang mendadak muncul sempat membuat heboh warga di Keluarahan Tumpung Laung II, Barito Utara, Kalteng.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Okt 2019, 15:00 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2019, 15:00 WIB
Gas Bumi
Ilustrasi Foto Gas Bumi (iStockphoto)

Liputan6.com, Muara Teweh - Bau gas yang mendadak muncul membuat heboh warga di Keluarahan Tumpung Laung II, Barito Utara, Kalteng. Warga mencium bau gas yang tak biasa di salah satu rumah penduduk pada Selasa malam (15/10/22019) sekitar pukul 20.00 WIB.

"Memang warga sempat khawatir kalau benar muncul gas beracun, namun ternyata bukan, penyebabnya karena konslet listrik kabel arde yang berada dalam tanah di bawah rumah warga," kata Sekretaris Camat Montallat Arson seperti dikutip Antara, Rabu (16/10/2019).

Bau gas itu berada di lokasi bawah rumah panggung milik warga bernama Mirdad yang tercium keluar dari dalam tanah, diketahui warga lainnya Kurniansyah.

Warga tersebut curiga karena terdapat bau yang tidak biasa, seperti ada yang terbakar berupa ban bekas atau pun batu bara yang terbakar. Warga kemudian mencari asal bau tersebut dan menemukan lokasi asal bau yang kemudian dilakukan penggalian kecil pada lokasi tersebut sehingga mengakibatkan terdapat genangan air yang mendidih.

"Pagi ini air tersebut sudah kering dan tidak mengeluarkan bau gas lagi," kata Arson.

Kapolsek Montallat AKP Fry Mayedi S membenarkan penyebab bau itu bukan berasal dari gas, melainkan terjadi kesalahan pemasangan kabel listrik di lokasi itu, yaitu menanam kabel positif (arus) yang seharusnya kabel negatif sehingga terdapat arus listrik dalam tanah.

Sedangkan air yang menggenang itu adalah air pipa PDAM yang bocor dan terdapat di bawah rumah sehingga mendidih karena adanya arus listrik positif di sekitar kabel yang di tanam dalam tanah.

"Perlu diketahui bahwa untuk wilayah Kelurahan Tumpung Laung I dan Tumpung Laung II untuk jaringan listrik menyala dimulai pada pukul 16.00 hingga 06.00 WIB setiap harinya, sehingga kejadian itu pada malam hari," katanya.

Sementara rumah warga yang sempat dipasang garis polisi, kini sudah dilepas. Jaringan listrik kini telah terpasang dengan benar, dan tak ada lagi bau gas dan gelembung air mendidih. 

"Untuk memastikan kondisi listrik aman kami berkoordinasi dengan petugas PLN UPTD Tumpung Laung," ujarnya.

 

* Dapatkan pulsa gratis senilai Rp10 juta dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS

Simak juga video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya