IHSG Berpeluang Lanjutkan Penguatan, Simak 7 Saham Pilihan

Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan bergerak di kisaran 5.686-5.797 pada Senin pekan ini.

oleh Agustina Melani diperbarui 05 Jun 2017, 07:06 WIB
Diterbitkan 05 Jun 2017, 07:06 WIB
Ilustrasi laju IHSG
Pengunjung tengah melintasi layar pergerakan saham di BEI, Jakarta, Senin (13/2). Pembukaan perdagangan bursa hari ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tercatat menguat 0,57% atau 30,45 poin ke level 5.402,44. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang naik pada perdagangan saham Senin pekan ini. Gerak harga komoditas dinilai akan pengaruhi laju IHSG.

Analis PT Asjaya Indosurya Securities William Suryawijaya menuturkan, perjalanan IHSG masih cukup kuat untuk melanjutkan kenaikan sehingga tembus level resistance.

Akan tetapi, gejolak harga komoditas masih terus membayangi laju IHSG. Sedangkan fundamental ekonomi yang kuat masih menjadi penopang IHSG sehingga tingkat kepercayaan investor masih cukup tinggi.

"IHSG akan bergerak di kisaran 5.686-5.797 pada Senin pekan ini," kata dia, Senin (5/6/2017).

Sementara itu, Analis PT Binaartha Sekuritas Reza Priyambada menuturkan, penguatan IHSG pada perdagangan saham Jumat kemarin belum sepenuhnya didukung volume beli sehingga harus kembali diuji ketahanannya sehingga tidak dimanfaatkan kembali untuk aksi ambil untung.

Ia menilai, hal itu jadi harapkan untuk membuka kenaikan lebih lanjut untuk IHSG yang didukung dengan peningkatan volume beli. Diharapkan sentimen dari kondisi makro global dan makro dalam negeri dapat beri sentimen positif untuk menjaga potensi kenaikan tersebut. "IHSG berpeluang menuju ke level support 5.728 dan 5.714," kata dia.

Untuk rekomendasi saham, William memilih saham PT PP Tbk (PTPP), PT Adhi Karya Tbk (ADHI), PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS), dan PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON).

Sedangkan Reza memilih saham PT Elnusa Tbk (ELSA), PT Summarecon Agung Tbk (SMRA), PT PP Property Tbk (PPRO). "Akumulasi beli untuk saham PT Summarecon Agung Tbk pada level 1.280-1.300. Dengan target harga di 1.420 dan 1.500, support 1.210," ujar dia.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya