Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Kehadiran The Amazing Spider-Man 2 sebagai salah satu film superhero di tahun 2014 ini, mengundang banyak fans yang menanti. Akan tetapi, tak sedikit juga yang menyuarakan protesnya.
Pasalnya, selain bakal menyajikan aksi sang Manusia Laba-laba dengan lebih seru dan menawan, sekuel reboot Spider-Man ini juga kerap mendapat kritikan akibat terlalu banyak menghadirkan para penjahat.
Sebut saja Jamie Foxx sebagai Electro, Paul Giamatti sebagai Rhino, serta Dane DeHaan yang diduga sebagai Green Goblin. Bahkan, karakter Norman Osborn pun turut muncul di dalam film ini. Deretan karakter seperti Doctor Octopus dan Vulture pun diperkirakan akan hadir bersamaan dengan Venom hingga Robot Master.
Menanggapi hal itu, Marc Webb selaku sutradara pun menyindir protes tersebut dan menyatakan bahwa cerita The Amazing Spider-Man 2 tidak akan rusak karena banyaknya musuh yang ada. Ditambah lagi, perkiraan Rhino untuk tampil pun hanya memakan waktu sekitar empat menit.
"Kami tentu saja mengetahui komplain dari orang-orang. Kami sangat berhati-hati untuk memastikan ceritanya saling berjalin," jelasnya seperti dikutip dari The Hollywood Reporter. "Bagi Peter Parker sangat penting kalau Anda menciptakan hambatan yang sulit untuk diatasi...
"Saya akan memeluk sebuah tontonan besar. Saya tidak akan mengikatnya pada hal-hal yang kecil. Saya ingin menjadikannya fantastis, menjadikannya besar, untuk menjalankan serta mengekspresikan perasaan itu seperti saat Anda masih anak-anak dan sedang membaca komiknya," ujarnya lagi.
Kabar menariknya, Sony Pictures juga sudah mempersiapkan kisah para karakter sampingan The Amazing Spider-Man yang akan berfokus pada sepak terjang 'The Sinister Six' dan 'Venom'. "Jadi kita akan mempunyai film Spider-Man setiap tahun," ujar salah satu pimpinan Amy Pascal, seperti dikutip dari Variety.
The Amazing Spider-Man 2 direncanakan untuk tayang pada 2 Mei 2014 mendatang. Film ini kembali diperankan oleh Andrew Garfield sebagai Peter Parker dan Emma Stone sebagai Gwen Stacy.