Jalani Sidang, Dul Kembali Ditemani Maia Estianty

Maia Estianty dan putra bungsunya, Dul tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Timur dengan pakaian yang kompak.

oleh Julian Edward diperbarui 27 Mar 2014, 12:00 WIB
Diterbitkan 27 Mar 2014, 12:00 WIB
Janda Korban Kecelakaan Maut Dul Ahmad Dhani Datangi Pengadilan
Sidang lanjutan AQJ alias Dul Ahmad Dhani di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Kamis (20/3/2014) sudah memasuki tahap pemanggilan saksi-saksi

Liputan6.com, Jakarta Maia Estianty terlihat kembali menemani putra bungsunya, AQJ alias Dul, dalam menjalani sidang lanjutan di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Kamis (27/3/2014). Keduanya tampak kompak dengan memakai kemeja putih dan celana panjang hitam.

Maia, Dul dan kuasa hukumnya Lydia Wongsonegoro tiba dengan menggunakan mobil Lexus hitam B 1 MAI. Tak banyak kata yang keluar dari bibir mereka. Ketiganya memilih langsung menuju ruang persidangan.

Sebelumnya, Fajrina Khaeriza alias Arin yang merupakan kekasih Dul datang terlebih dulu bersama sang ayah, Sugeng Suparwoto. Arin, merupakan saksi yang didatangkan dari pihak Dul. "Surat panggilan sudah ada di rumah dua atau tiga hari lalu, Arin dipanggil untuk persidangan hari ini," ucap Sugeng.

Sidang kali ini beragendakan pengumpulan keterangan saksi-saksi. Dari pihak Jaksa Penuntut Umum, telah hadir Vonny, istri korban meninggal atas kecelakaan maut Dul.

Seperti diberitakan, tragedi yang melibatkan Dul di Tol Jagorawi KM 8+200, Cibubur, Jakarta Timur, September 2013 menewaskan tujuh orang. Dalam kecelakaan itu, mobil Mitsubishi Lancer B 80 SAL yang dikemudikan Dul menabrak pembatas jalan dan `adu banteng` dengan Daihatsu Gran Max. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya