Nadia Mulya Sempat Bengong Belajar Seks saat SMP

Nadia Mulya awalnya ragu mengajarkan seks kepada anaknya. Namun karena banyak kasus kejahatan seks, Nadia pun memberikannya kepada anak.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 20 Mei 2014, 16:50 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2014, 16:50 WIB
Nadia Mulya Sempat Bengong Belajar Seks saat SMP
Nadia Mulya awalnya ragu mengajarkan seks kepada anaknya. Namun karena banyak kasus kejahatan seks, Nadia pun memberikannya kepada anak.

Liputan6.com, Jakarta Bicara soal seks memang banyak yang menganggap tabu untuk masyarakat Indonesia. Tak terkecuali bagi Nadia Mulya. Nadia bahkan awalnya ragu untuk memberikan pendidikan seks kepada anaknya.

Nadia Mulya menjalani pendidikan SMP di luar negeri. Ketika mendapat pendidikan seks dari sekolahnya, wanita kelahiran 1 Februari 1980 itu pun sempat bengong.

"Saya dulu sempat SMP-nya diluar negeri, di sana dikasih tahu pendidikan seks di sekolah. Sebagai orang Indonesia yang sekolah di luar, saya syok, kaget saat dijelaskan soal seks dengan begitu lengkap," ucap Nadia saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (20/5/2014).

Pengalaman tersebut menjadikan Nadia enggan untuk menjelaskan soal masalah seks kepada anak-anaknya yang masih kecil. Namun, melihat banyaknya kejahatan seksual, Nadia pun memutuskan untuk memaparkannya.

"Tadinya melihat hal itu saya tunda, nggak mau ngasih tahu soal seks ke anak-anak saya. Tapi lihat kondisi kayak begini (banyak kejahatan seksual) ya nggak bisa ditunda lagi," papar dia.

Kini, Nadia intens berbicara dengan anak-anaknya soal pengetahuan seks. Ia berharap anak-anaknya bisa terhindar dari kejahatan seksual yang sedang mewabah di Indonesia.

"Saya sampai bilang ke anak-anak saya, kalau Mommy sama Daddy sayang mereka, jadi hanya saya dan Papanya yang boleh pegang-pegang dia, saya juga sarankan ke anak agar tidak telanjang selain di depan orangtuanya," jelas dia. (Gie/Fei)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya