2 Tahun Berkreasi, Anggun Akhirnya Luncurkan Parfum

Anggun menciptakan parfum dengan mengkombinasikan wangi khas dari Barat dan Timur.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 26 Jun 2014, 20:30 WIB
Diterbitkan 26 Jun 2014, 20:30 WIB
2 Tahun Berkreasi, Anggun Akhirnya Luncurkan Parfum
Anggun menciptakan parfum dengan mengkombinasikan wangi khas dari Barat dan Timur.

Liputan6.com, Jakarta Setelah dua tahun berkreasi menciptakan wewangian, Anggun akhirnya meluncurkan produk parfum ciptaannya yang ia beri nama Grace. Selain mencari sendiri wangi-wangian kesukaannya, pelantun Snow on the Shara itu juga berkonsultasi dengan para peracik parfum di Prancis.

"Aku butuh waktu dua tahun buat menciptakan parfum ini. Sejak aku tahu mau buat parfum, aku datang ke orang-orang profesional di bidangnya, mulai hari pertama sampai sekarang hampir dua tahun lah," Kata Anggun saat peluncuran parfum Anggun Grace Eau De Parfum di Plaza Indonesia, M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (26/6/2014).

"Aku ke Grasse, kota di Prancis yang terkenal untuk tanam bunga dan buah, yang juga terkenal sebagai kota parfum dari tahun 1800-an," sambung wanita kelahiran 29 April 1974 ini.

Lamanya pembuatan parfum tersebut karena Anggun harus mengikuti beberapa tes dan ujicoba untuk mendapatkan wangi parfum yang ia inginkan. Wanita yang baru saja mendapat penghargaan di ajang World Music Award ini ingin memadukan wangi Indonesia dengan wangi-wangian dari Eropa.

"Aku membuat parfum ini mirip dengan aku yang anak Indonesia yang tinggal di Barat. Jadi aku padukan antara wangi-wangian Timur dan Barat," jelasnya.

Parfum Grace sendiri memiliki pepaduan rempah, buah dan bunga, yang ia kombinasikan agar bisa menciptakan wangi khas. Rencananya, parfum tersebut juga akan dijual di Asia dan Eropa.

"Jadi ini ada unsur limaunya, jeruk nipis, jahe dan melati. Kita juga pakai musk, ada juga serangga dan melati," ungkap anggun. "Cina, Thailand dan Prancis insyaallah tahun ini," kata Anggun tentang rencana peluncuran parfumnya.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya