Liputan6.com, Jakarta Beberapa waktu lalu, Liputan6.com sempat menampung sosok Andrigo untuk bercerita mengenai kiprahnya sebagai penyanyi solo. Tak hanya membeberkan perjalanannya hingga diterima di label Nagaswara, penyanyi asal Riau itu juga bercerita banyak mengenai kesannya selama menjadi anak asuh Farhat Abbas.
Akan tetapi, sosok yang akrab disapa Igo itu, belakangan ini memberikan konfirmasi yang cukup mengejutkan perihal curahan hatinya mengenai pengacara nyentrik itu. Awalnya, pihak label Nagaswara menyampaikan keprihatinannya mengenai pernyataan Andrigo, melalui situs resmi Nagaswara, Jumat (13/3/2015) siang.
Pihak Nagaswara juga mengaku bahwa wawancara yang dilakukan Andrigo di SCTV Tower itu merupakan inisiatif sang penyanyi tanpa diketahui oleh Humas Nagaswara. Pada akhirnya, Nagaswara sebagai label yang menaungi Andrigo pun menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada Farhat Abbas atas tulisan sebelumnya.
Diutarakan Andrigo melalui situs resmi Nagaswara, "Semula saya exciting bisa diwawancara Liputan6.com. Jadinya terbawa suasana curhat. Seharusnya itu tidak saya lakukan. Saya minta maaf kepada Bang Farhat," ucap Andrigo kepada www.nagaswara.co.id di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (13/3/2015).
Diakui juga oleh situs Nagaswara bahwa selama ini karier keartisan Igo memang sangat terbantu oleh kehadiran Farhat Abbas sebagai penopang hidupnya. Hal itu pun pernah diakui sendiri oleh Andrigo saat berbicara kepada Liputan6.com pekan lalu.
Turut disampaikan bahwa Andrigo mengungkapkan dirinya tidak memiliki maksud apapun di balik pernyataannya itu. Terlebih, sekadar mencari popularitas dengan cara mencemarkan nama baik Farhat Abbas hingga membawa nama Nagaswara.
"Lewat kesempatan ini, sekali lagi, saya meminta maaf setulus-tulusnya kepada Pak Rahayu dan Nagaswara. Saya khilaf. Saya ingin bertemu Bang Farhat dan meminta maaf secara langsung," lanjut pelantun tembang Pacar Selingan itu.
Andrigo awalnya dibesarkan oleh Farhat Abbas. Di awal kariernya pada tahun 2010, Andrigo membawakan lagu ciptaan Farhat berjudul Demi Cinta bersama Hanny. Dalam beberapa kesempatan, Andrigo yang memiliki karakter vokal Melayu itu diperkenalkan Farhat kepada media. Andrigo bergabung dengan Nagaswara pada tahun 2013. (Rul/Feb)
Advertisement