Big Bang Tiba di Indonesia Malam Ini

Menurut sebuah sumber, Big Bang dijadwalkan tiba di Indonesia malam ini.

oleh Desika Pemita diperbarui 31 Jul 2015, 20:00 WIB
Diterbitkan 31 Jul 2015, 20:00 WIB
Big Bang
Big Bang saat beraksi di atas panggung dalam rangkaian Made Tour Concert [Foto: bigbangupdates]

 

Liputan6.com, Jakarta Boy band K-Pop Big Bang yang namanya tak asing lagi bagi penggemar K-Pop menggelar serangkaian konsernya. Salah satu jadwal Big Bang dalam 2015 World Tour [MADE] juga menyapa Indonesia.

Big Bang berjanji memberikan penampilan spesial untuk penggemarnya yang disebut VIP. Konser di Indonesia berlangsung 1 Agustus 2015 di International Convention Exhibition (ICE) di BSD City, Tangerang.

Baca juga: 4 Alasan Big Bang Pantas Jadi Idola

Big Bang saat beraksi di atas panggung dalam rangkaian Made Tour Concert [Foto: bigbangupdates]

Menjelang konsernya yang akan berlangsung, Big Bang yang terdiri dari G-Dragon, Daesung, Seungri, T.O.P dan Taeyang dikabaran telah menginjakkan kakinya di Indonesia malam ini, Jumat (31/7/2015). Promotor yang mebawa Big Bang--Mecimapro--membocorkan, Big Bang tak akan terlalu lama berada di Indonesia.

"Big Bang kemungkinan besar sudah datang ke Indonesia tengah malam ini. Tapi tak akan terlalu lama karena jadwalnya yang sangat padat," ujar wakil dari Mecimapro di Jakarta.

Big Bang saat beraksi di atas panggung dalam rangkaian Made Tour Concert [Foto: bigbangupdates]

Biasanya, idola asal Korea Selatan sennag berjalan-jalan setelah menggelar konser di Indonesia, seperti 2PM yang memutuskan ke Bali. Namun Big Bang akan kembali melanjutkan perjalanannya menggelar konser di negara lain.

"Big Bang hanya berada di Jakarta untuk konser saja. Selanjutnya, mereka akan kembali melakukan perjalanan ke negara lain untuk konser."

Sebelum Indonesia, Big Bang telah terlebih dahulu menyapa Thailand dan Malaysia. Sedikit bocoran, Big Bang akan membawakan sekitar 20 lagu dalam aksinya yang akan berlangsung selama 2,5 jam. (Des/Adt)

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya