Bergerak Agresif, Denza Langsung Resmikan 4 Dealer Serentak di Indonesia

Sub-brand BYD, yang turun di pasar kendaraan mewah, Denza langsung bergerak agresif di Indonesia. Setelah mengumumkan secara resmi masuk ke Tanah Air, dan meluncurkan D9, jenama asal China ini langsung melakukan pembukaan empat dealer secara serentak

oleh Arief Aszhari Diperbarui 11 Mar 2025, 08:12 WIB
Diterbitkan 11 Mar 2025, 08:12 WIB
Bergerak Agresif, Denza Langsung Resmikan 4 Dealer Serentak di Indonesia (Arief A/Liputan6.com)
Bergerak Agresif, Denza Langsung Resmikan 4 Dealer Serentak di Indonesia (Arief A/Liputan6.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sub-brand BYD, yang turun di pasar kendaraan mewah, Denza langsung bergerak agresif di Indonesia. Setelah mengumumkan secara resmi masuk ke Tanah Air, dan meluncurkan D9, jenama asal China ini langsung melakukan pembukaan empat dealer secara serentak.

Menurut President Director PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao, pembukaan dealer ini sebagai langkah strategis yang bertujuan untuk terus mempermudah konsumen dalam mendapatkan inovasi teknologi, dan kemewahan dari Denza.

"Denza yang baru saja diluncurkan pada awal 2025, telah berhasil menerima respon positif di Indonesia, dan ini memperkuat posisi kami sebagai EV brand pertama di Indonesia," jelas Eagle, saat seremoni pembukaan empt dealer, di Autograph Tower, Jakarta Pusat, Senin (10/3/2025).

Sementara itu,Head of PR & Government Relations PT BYD Motor Indonesia, Luther Panjaitan mengatakan, pihaknya telah menetapkan standar yang cukup tinggi untuk Denza, termasuk dalam pemilihan konsep dealer yang hadir dengan konsep 3S, yaitu sales, service, dan spare part.

"Ini supaya kami bisa memberikan perbedaan pelayanan yang signifikan antara pembeli Denza dan BYD," tambah Luther di kesempatan yang sama.

Secara detail, empat dealer Denza ini, adalah Arista BSD City - Serpong, HAKA Pluit z Jakarta Utara, Harmony Kelapa Gading, dan terakhir di BIPO Denpasar - Bali.

Promosi 1

Target Dealer Denza

Logo Denza
Logo Denza. (Liputan6.com/Raden Trimutia Hatta)... Selengkapnya

Berbicara target dealer Denza ini, pihak BYD Motor Indonesia masih melakukan kajian yang lebih mendalam. Pasalnya, merek ini, pastinya memiliki pasar yang berbeda dengan BYD di Tanah Air.

"Kita upayakan di kota-kota besar sudah tersedia. Seperti Jakarta, kemudian Bali juga dan tidak menutup kemungkinan di kota-kota lainnya. Khususnya di Ibu Kota (Provinsi), kita sasar untuk brand Denza ini," tukasnya.

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia
Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia. (Liputan6.com/Fery Pradolo)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya