Begini Cerita Awal Terbentuknya Grup Vokal GAC

Dari hobi mengunggah video nyanyi di Youtube, maka terbentuklah GAC.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 21 Nov 2015, 00:00 WIB
Diterbitkan 21 Nov 2015, 00:00 WIB
GAC
GAC [Foto: Herman Zakaria/Liputan6.com]

Liputan6.com, Jakarta Bagi para pecinta musik di Tanah Air mungkin sudah mulai familiar dengan nama GAC. Grup vokal yang digawangi Gamaliel, Audrey dan Cantika itu kini memang tengah digandrungi.

Ditambah kini mereka sudah mulai tampil di televisi seperti saat Raisa menggelar konser Jatuh Hati di SCTV, beberapa waktu lalu. GAC mulai terbentuk sejak tahun 2009, semua berawal dari kebiasaan Gamaliel dan Audrey yang sering memposting video di Youtube. Cantika pun secara tak sengaja melihat hasil postingan si adik kakak tersebut.

GAC [Foto: Herman Zakaria/Liputan6.com]

"Aku sama Gamal kakak-adik. Tahun 208 suka naikin (video bernyanyi) ke Youtube. Tahun 2009 Cantika tidak sengaja melihat video kami, dan video itu dikasih ke manajernya yang sekarang jadi manajer kami juga," kata Audrey memulai cerita kepada Liputan6.com di kantor Sony Music, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (20/11/2015).

Cantika tertarik dengan lagu-lagu Gamal dan Audrey lantaran memiliki kesamaan selera dalam bermusik. Akhirnya, sang manajer menghubungi Gamaliel untuk melakukan pertemuan. Awalnya Gamaliel sempat takut, karena ia tak mengerti tentang industri musik.

"Manajer kontak Gamal, pengen ketemuan dan ajak orangtua. Karena ajak orangtua makanya kita mau," jelas Audrey.

GAC [Foto: Herman Zakaria/Liputan6.com]

"Iya kalau ditanya mengenai dunia manajemen sudah takut sendiri, karena melibatkan orangtua makanya kami mau," timpal Gamaliel.

Masih di tahun 2009, antara Gamaliel, Audrey dan Cantika semakin sering bertemu. Dan kala itu di antara mereka tak pernah berpikir untuk membuat grup vokal bertiga.

"Tahun 2009 ketemu sama Cantika juga dan karaokean, yang didengar cantika mirip-mirip gitu sama lagu yang kami suka. Terus sering ketemu sama Cantika dan bikin-bikin lagu. Tapi belum ada rencana buat bikin lagu bertiga," terang Audrey.

GAC [Foto: Herman Zakaria/Liputan6.com]

Semakin sering bertemu membuat mereka semakin akrab dan memutuskan untuk membuat video dan mengcover lagu milik orang lain. Tak disangka video tersebut mendapatkan respon yang positif.

"Akhirnya kami mulai kepikiran buat lagu bertiga. Dan akhirnya rilis lagu bertiga Ingin Putus Saja di tahun 2010," papar Gamaliel. "Intinya sih yang menyatukan kami bertiga, ya musik R&B," sambung Gamal. (Fac/fei)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya