Liputan6.com, Jakarta Komika Ge Pamungkas jadi salah satu pemain dalam film Negeri Van Oranje. Dalam film yang syuting di Belanda tersebut, Ge beradu akting dengan artis kenamaan Tanah Air seperti Arifin Putra, Abimana Aryasatya, Tatjana Saphira dan Chicco Jerikho.
Menurut Ge, banyak pengalaman unik selama ia syuting di Belanda. Yang paling diingatnya, ia selalu diganggu bule Belanda saat ingin memulai syuting.
Advertisement
"Waktu kami syuting pas perayaan kemerdekaannya Belanda, kayak 17 Agustusan-nya di sana deh. Pas lagi take selalu saja ada orang Belanda datang dan lewat depan kami," ujar Ge Pamungkas ditemui saat nonton bareng di XXI Blok M Plaza, Rabu (23/12/2015).
Menurut Ge, orang-orang yang menghampirinya saat hendak syuting kebanyakan dalam pengaruh alkohol alias mabuk. Meski sempat risih, tapi Ge menghadapinya dengan santai dan tetap profesional menjalani syuting.
"Apalagi orang-orang Belanda lagi mabuk dan mereka kalau lagi mabuk party banget," ujar Ge.
Namun semua itu dianggap pembelajaran buat Ge Pamungkas. "Tapi seru sih, ini jadi pembelajaran buat gue juga syuting di luar negeri begini toh," katanya. (Pur/fei)