Ini Bukti Anak Krisdayanti Berbakat Jadi Bos

Melalui unggahan video dan foto, putra Krisdayanti dan Raul Lemos, Kellen Alexander, dianggap berbakat sebagai pemimpin.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 11 Okt 2016, 10:20 WIB
Diterbitkan 11 Okt 2016, 10:20 WIB
Krisdayanti
Melalui unggahan video dan foto, putra Krisdayanti dan Raul Lemos, Kellen Alexander, dianggap berbakat sebagai pimpinan.

Liputan6.com, Jakarta - Seluruh masyarakat tentu sudah mengenal Kellen Alexander Lemos, putra Krisdayanti yang lahir dari pernikahan sang diva bersama Raul Lemos. Kalau kita mengintip akun Instagram Raul baru-baru ini, terlihat pria 46 tahun ini sempat menyertakan Kellen di kegiatan bisnisnya.

Terdapat dua unggahan yang memperlihatkan kegiatan Kellen yang diabadikan oleh suami Krisdayanti itu saat berada di Pantai Kelapa Dili, Timor Leste. Pertama, video Kellen tengah menelepon di sebuah meja kantor yang mengundang rasa gemas dari netizen. "Kellen is working in Dili office," kata Raul melalui akun @raullemos06 sebagai keterangan video, Senin (10/10/2016).

Kellen Alexander Lemos, putra Krisdayanti dan Raul Lemos. (Instagram - @raullemos06)

Unggahan kedua lebih menarik. Kita melihat Raul yang sedang menggelar rapat, lalu menaruh Kellen di kursi bagian tengah meja. Sehingga, ia seolah-olah sedang memimpin rapat. "Hari ini Kellen ambil alih mimpin meeting. Good boy," ketik Raul selaku keterangan fotonya.

Foto rapat tersebut langsung saja membuat banyak netizen berkomentar. Banyak yang penasaran seperti apa tingkah Kellen selama rapat ayahnya berlangsung.

"Kellen ngomong apa ituuuuh gemes," ujar @fransisca_yulitaa. Ada juga yang berkomentar kocak dengan berimajinasi. Misalnya saja dari @yunie_sylvia yang mengatakan, "Om @raullemos06 ngalah dech..pimpinan rapat di ambil alih @kellen.12 ..ganteeeng e hehehe."

Kellen Alexander Lemos, putra Krisdayanti dan Raul Lemos di tengah rapat. (Instagram - @raullemos06)

Tak hanya rasa gemas terhadap anak Krisdayanti itu yang hinggap di batin netizen. Beberapa langsung memanggil Kellen dengan sebutan bos. Contoh saja dari @erick_adnan, "Bos kecil siap beraksi." Atau pemilik akun @unique_umage_sangadji yang dengan doa kecilnya menyampaikan, "Haaaaaaaaaaaa Haaaaaaaaaaaa calon boss yah @kellen.12."

Komentar serupa untuk anak Krisdayanti itu juga datang dari pengguna akun @febrinamarzuki yang mendoakan Kellen dengan menyampaikan, "Calon pemimpin." Atau dari octaviasahetapy dengan mengatakan, "Calon big bos kellen..."

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya