Liputan6.com, Surabaya - Penyelidikan yang dilakukan polisi terhadap ES, muncikari artis VAÂ di kasus prostitusi artis, berkembang hingga pemeriksaan terhadap buku tabungan ES.
Dari hasil pemeriksaan itu, ditemukan perputaran uang senilai Rp2,7 miliar di rekening muncikari artis VA.
Franky Desima Waruwu, kuasa hukum muncikari artis VA, mengatakan jika uang tersebut didapat kliennya bukan dari menjalankan bisnis prostitusi online.
Advertisement
"Uang itu didapat ES dari gaji dan bonus saat dia bekerja sebagai karyawan di perusahaan batubara," ungkap Franky, baru-baru ini.
Baca Juga
Â
Â
Â
Â
Tak Dapat Untung
Soal transaksi keuangan, dijelaskan Franky, ES mengaku tidak mendapatkan keuntungan apapun dalam kasus ini.
Sebab, dalam kasus ini rekeningnya hanya dipinjam oleh artis VA untuk bertransaksi dengan orang yang tak dikenalnya.
"Dia memang mendapatkan transfer sebesar Rp 40 juta. Oleh ES, uang itu ditransfer kembali ke VA sebesar Rp 35 juta. Yang Rp 5 juta katanya untuk biaya mobil. Jadi, rekeningnya itu dipinjam VA," tambahnya.
Â
Â
Advertisement
Hubungan dengan Rian
Lantas, bagaimana hubungannya antara ES, artis VA dengan pria hidung belang bernama Rian, Franky menyatakan, berdasarkan pengakuan ES, ia dengan artis VA adalah teman. Sedangkan dengan Rian, ia mengaku tidak mengenalnya secara langsung.
Namun Franky menjanjikan, akan terus mengorek keterangan dari ES, terkait dengan sosok Rian ini.
"Belum dapatkan keterangan sesungguhnya. Tapi akan koordinasi terus agar dapat mengungkapkan siapa betul-betul user tersebut," ujarnya. (Merdeka.com/ Erwin Yohanes)