Lagu Guna Manusia Bukti Barasuara Peduli Pelestarian Lingkungan

Barasuara ikut melakukan aksi menanam pohon di Pegunungan Ijen.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Des 2019, 10:20 WIB
Diterbitkan 17 Des 2019, 10:20 WIB
Barasuara
Barasuara melakukan aksi menanam pohon di Ijen, Banyuwangi... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Band Barasuara menjadi salah satu band yang memiliki banyak penggemar dari kalangan milenial. Lewat lagu-lagunya, Barasuara banyak menyampaikan kepada generasi muda. Salah satunya menyuarakan soal lingkungan. 

Salah satu lagu Barasua adalah Guna Manusia yang dirilis pada tahun 2019 ini. Iga Massardi selaku pencipta lagu tersebut mengaku menciptakan lagu tersebut setelah menonton tayangan yang dipandu Najwa Shihab soal penurunan daratan di beberapa titik di Jakarta.

"Dulu  nggak sengaja nonton tayangannya Najwa Shihab judulnya Jakarta tenggelam. Dan  di situ dipaparkan soal penurunan daratan yang ada sehingga air lautnya masuk ke tengah. Dan ada beberapa daerah yang memang secara permanen tak bisa ditinggali karena sudah tergenang air laut," ujar Puti saat manggung Ijen, Banyuwangi, Jawa Timur, Senin (16/12/2019).

 

Keresahan

Penampilan Barasuara dalam Festival Tamagochill
Band Barasuara tampil menghibur penonton pada Tamagochill festival yang bertajuk it’s time to go chill di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Jumat (22/11/2019). Dalam penampilannya mereka membawakan sejumlah lagu tenarnya seperti Sendu Melagu, Mengunci Ingatan, dan Bahas Bahasa. (Liputan6.com/Faizal... Selengkapnya

Tidak hanya lewat lagu menyuarakan keresahan mereka soal lingkungan, Barasuara juga beberapa kali terlibat kegiatan untuk penghijauan. Salah satunya adalah program 'Siap Sadar Lingkungan (#SiapDarling)' di kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Ijen, Banyuwangi, Jawa Timur, yang digagas oleh Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Jawa Timur dan Bakti Lingkungan Djarum Foundation. 

Bersama 250 mahasiswa dari 36 Universitas, Barasuara menanam 500 bibit pohon cemara gunung untuk konservasi Kawah Ijen. Seperti diketahui telah terjadi kebakaran hutan di kawasan Pegunungan Ijen, Banyuwangi, Jawa Timur pada Oktober 2019 lalu dan telah menghanguskan sekitar 940 hektare kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Kawah Ijen, Gunung Ranti, dan Gunung Merapi Ungup – Ungup.

 

Soal Alam

Penanaman Pohon
Penanaman pohon di Pegunungan Ijen, Banyuwangi.... Selengkapnya

Setelah kegiatan ini, tak menutup kemungkinan untuk Barasuara menciptakan kembali lagi soal alam. Pasalnya, Barasuara ingin selalu menyampaikan pesan positif lewat lagu-lagunya. 

"Mungkin bisa dieksplore habis dari sini. Kami kan selalu senang mengeluarkan hal posistif. Isu lingkungan bisa salah satunya," ucap sang gitaris, TJ Kusuma.

 

Sambutan

Hadirnya Barasuara bersama 250 mahasiswa dari 36 Universitas di Jawa Timur dan sekitarnya mendapat sambutan positif dari Vice President Director Djarum Foundation, FX Supanji. 

"Kami ucapkan berterima kasih ke pemerintah yang sangat konsen mahasiswa dan relawan yg bantu kami menghijaukan lingkungan ini akibat kebakaran," katanya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya