Sebut Pelaku Peretas Akun Instagramnya, Nikita Mirzani: Si Tukang Pemberi Giveaway

Nikita Mirzani membahas siapa orang yang meretas akun Instagramnya.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 03 Jul 2020, 10:30 WIB
Diterbitkan 03 Jul 2020, 10:30 WIB
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Nikita Mirzani sukses mengembalikan akun Instagramnya yang diretas. Kamis (2/7/2020) malam, akun Instagram perempuan yang karib disapa Nyai ini mendadak lenyap.

Beruntung, berkat bantuan temannya, akun Instagram Nikita Mirzani bisa diselamatkan. Hanya dalam waktu dua jam sejak dikabarkan menghilang, akun Instagram tersebut kembali normal.

Nikita Mirzani mengaku sudah mengantongi indentitas pelaku peretasan akun Instagramnya. Ia menantang sang pelaku agar lebih canggih saat melakukan peretasan.

"2 jam aja buat balikin akun gue Yang ke hack. Yang seneng banyak bgt yah 🤣 tapi lagi2 kesenangan nya cuma sbntr.. yah gitu lah klo lawan gue. Coba cari lagi hacker yang paling canggih," tulis Nikita Mirzani di Instagram, Jumat (3/7/2020).

Instagram Live

Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)... Selengkapnya

Jumat (3/7/2020) pagi, Nikita Mirzani menggelar siaran langsung di Instagram sambil menunjukkan aktivitas paginya di sebuah hotel. Ia sempat membahas soal siapa yang melakukan peretasan pada akun Instagram terverifikasi miliknya.

 

Pelakunya Adalah...

Nikita Mirzani menjelaskan siapa pelaku peretas akun instagramnya (Instagram Live)
Nikita Mirzani menjelaskan siapa pelaku peretas akun instagramnya (Instagram Live)... Selengkapnya

"Si tukang pemberi giveaway. Soalnya akun yang di-hack yang sudah balik, data yang ngehack bisa diketahui. Lokasinya Lebak Bulus. Sebanci itu dia," kata Nikita Mirzani sambil ngobrol dengan rekannya.

 

 

Licik

Nikita Mirzani
Nikita Mirzani... Selengkapnya

Nikita Mirzani menyebut orang yang melakukan peretasan akun Instagram-nya licik. Sebab, kata dia, orang tersebut ingin menyelesaikan masalah dengan meretas akun Instagram Nikita Mirzani.

 

Sepupu Pemberi Giveaway

Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)
Nikita Mirzani. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_17)... Selengkapnya

"Coba, deh jahat tuh orang. Pokoknya bener itu bener sepupunya. Gue cuma bisa bilang, enggak ada gunanya ngelawan gue. Bukannya gue sombong. Tapi lama-lama kalian perlu dikasih pelajaran," pungkas bintang film Taman Lawang.  

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya