Junjin Shinhwa Akan Menikah pada 13 September 2020

Junji Shinhwa segera melepas status lajang.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 14 Agu 2020, 15:20 WIB
Diterbitkan 14 Agu 2020, 15:20 WIB
Junjin Shinhwa (Instagram/ shinhwa_official)
Junjin Shinhwa (Instagram/ shinhwa_official)

Liputan6.com, Jakarta - Junjin Shinhwa datang dengan kabar bahagia. Penyanyi berusia 39 tahun ini akan menikahi kekasihnya pada musim gugur tahun ini, tepatnya pada 13 September 2020.

Kabar ini telah dikonfirmasi oleh pihak agensi yang menaungi Junjin, Shinhwa Company. Sayangnya, pihak agensi tak membocorkan di mana lokasi pernikahan akan digelar.

"Pernikahan akan dilangsungkan secara privat dengan dihadiri oleh keluarga dan kerabat. Pernikahan akan berlangsung di sebuah lokasi di Seoul yang dirahasiakan," kata agensi dilansir dari Soompi, Jumat (14/8/2020).

Sebelumnya pada Mei 2020 Junjin Shinhwa sempat menulis surat tangan yang mengumumkan pernikahannya. Dalam suratanya itu, ia menyampaikan rasa terima kasih kepada penggemar yang telah memberi dukungan.

Surat

Junjin Shinhwa (Instagram/ shinhwa_official)
Junjin Shinhwa (Instagram/ shinhwa_official)

"Sejak masih muda, impianku adalah memulai sebuah keluarga bahagia sendiri. Mimpi itu kini menjadi kenyataan. Aku sangat yakin kalau aku bisa melewati kesulitan apa pun bersama orang ini di sisiku," tulisnya kala itu

"Dia selalu memberiku kekuatan dengan energi positif. Aku akan bekerja keras untuk menjalani hidup yang baik dan sehat tanpa mengecewakan kalian semua," sambungnya.

Kerja Keras

Junjin Shinhwa (Instagram/ shinhwa_official)
Junjin Shinhwa (Instagram/ shinhwa_official)

Junjin juga berjanji akan kembali tampil lebih baik sebagai seorang artis. Ia akan tetap bekerja keras demi para penggemar yang telah mendukungnya.

"Saya juga akan bekerja lebih keras dalam melakukan promosi sambil tersenyum, sehingga saya dapat mendekati penggemar dengan citra yang lebih baik. Aku akan selalu mencintai kalian semua," tuturnya menutup suratnya.

Anggota Kedua yang Nikah

Dengan diumumkannya kabar gembira ini, Junjin akan menjadi anggota Shinhwa kedua yang mengikat janji sehidup semati setelah Eric Nam menikahi aktris Na Hye Mi pada Juli 2017 silam.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya