Imlek 2021 di Tengah Pandemi Covid-19, Keluarga Ruben Onsu Pakai Baju Tahun Lalu

Ruben Onsu merayakan Imlek 2021 di rumah saja bersama keluarga.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 12 Feb 2021, 19:30 WIB
Diterbitkan 12 Feb 2021, 19:30 WIB
[Fimela] Keluarga Ruben Onsu
Presenter yang satu ini lebih memilih bekerja di hari Imlek. Meskipun tetap ada perayaan Imlek di kediamannya, dan hanya bersama keluarga intinya saja. (Instagram/ruben_onsu)

Liputan6.com, Jakarta Imlek 2021 dirayakan berbeda oleh Ruben Onsu dan keluarga. Biasanya, Ruben Onsu mengundang sanak saudara untuk berkunjung ke rumah agar bisa merayakan Imlek bersama.

Setelahnya, Ruben Onsu berkunjung ke keluarga terdekat. Tahun ini, suami Sarwendah memilih di rumah saja dan merayakan Imlek bersama keluarga. 

Makan bersama menjadi hal wajib yang dilakukan saat Imlek. "Makan doang. Kita lagi parno sama Corona, jadi enggak ngundang apa pun,” kata Ruben Onsu di kawasan Kapten P. Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (11/2/2021).

Panggil Barongsai

[Fimela] Keluarga Ruben Onsu
Ruben Onsu, salah satu artis yang merayakan Tahun Baru Imlek. Namun sayangnya, tak bisa dilakukan dengan cara yang sama seperti tahun lalu. Mengingat Pandemi Covid-19 masih mewabah di sebagian bumi ini. (Instagram/ruben_onsu)

Ruben Onsu sempat berniat memanggil barongsai ke rumah untuk meramaikan Imlek. Tapi ia pikir-pikir karena pandemi Covid-19 meluas.

"Kalau manggil barongsai juga ibaratnya enggak pakai alat musik, tapi pakai speaker niatnya. Tapi, kalau hujan, ya masa barongsainya masuk dalam rumah. Jadi, belum tahu nih," Ruben Onsu menyambung.

Pajang Barongsai

[Fimela] Keluarga Ruben Onsu
"Pastinya harus merayakan tetap dengan khidmat. Ya mudah-mudahan jadi lebih baik lagi, kita semua diberikan kesehatan dan banyak rezeki. Kan kalau kita nggak sehat nggak kerja ya. Jadi gitu aja sih yang saya mau," jelasnya. (Instagram/ruben_onsu)

Akhirnya, Ruben Onsu memasang barongsai di kediamannya untuk membuat anak-anak bahagia. “Sudah tiap hari mereka foto di situ,” bintang film Ummi Aminah menjelaskan.

Baju Tahun lalu

[Fimela] Keluarga Ruben Onsu
"Semoga di tahun baru Imlek ini kita semua berkah, tidak hanya kami yang merayakan Imlek tapi untuk semuanya," tutup Ruben Onsu. (Instagram/ruben_onsu)

Tidak ada baju baru dalam perayaan Imlek 2021. Ruben, istri, dan anak-anak menggunakan baju tahun lalu yang masih bagus. "Dan masih pakai baju tahun lalu, yang penting bersyukur masih diberikan kesehatan bersama," Sarwendah menambahkan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya