Liputan6.com, Jakarta - Ashanty dinyatakan positif Covid-19, setelah menjalani PCR di Bandara Soekarno Hatta, Jakarta. Saat menunggu hasil tes tersebut, istri Anang Hermansyah mejalani karantina di hotel mewah.
Namun, setelah hasilnya positif Covid-19, ibu sambung Aurel Hermansyah langsung dilarikan ke rumah sakit.
Advertisement
Baca Juga
Kini Ashanty menjalani karantina di rumah sakit, tak lagi di hotel mewah bersama keluarganya.
Â
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Isolasi di Rumah Sakit
Melalui Instagram Story, Jumat (7/1/2022), Ashanty memberikan penjelasan bahwa ia menjalani karantina di rumah sakit yang sudah disetujui oleh tim Satgas Covid-19.
"Dikarenakan saya punya penyakit autoimune dan demi keselamatan bersama saya isolasi di RS," tulisnya.
Â
Advertisement
2 Kali PCR
Sebelum tiba di Tanah Air, Ashanty sudah dua kali menjalani PCR di Istanbul, Turki. Hasilnya negatif.
"Saya 2 kali PCR di Istanbul ketika mau pulang, di hotel maupun dibandara negatif. Akhirnya sampai hotel karantina saya menunggu hasil PCR dari bandara dan ternyata positif," sambungnya.
Â
Minta Dibaca
Aurel Hermansyah, sebagai anak juga mendengar kabar simpang siur di luaran mengenai kondisi ibu sambungnya. Untuk itu ia mengingatkan kepada warganet untuk membaca keterangan yang ditulis Ashanty.
"Guys tolong di baca ya!! Supaya beritanya bener.. dan tdk ada pemikiran2 aneh2 dr tmn2 semua," tambahnya.
Â
Advertisement
Minta Doa
Istri Atta Halilintar pun meminta doa agar Ashanty segera sembuh dari Covid-19.
"Lebih baik kt mendoakan semoga bunda cepat pulih..," lanjutnya dengan memberikan dua emotikon.