Liputan6.com, Jakarta - Nikita Mirzani sempat mengeluhkan kesehatannya karena menderita sakit kista tulang. Kondisi itu membuat bintang film Mama Minta Pulsa tak leluasa menggerakkan kepalanya.
Ibu tiga anak tersebut juga diketahui sempat menjalani perawatan di rumah sakit lantaran kondisi kesehatannya yang bermasalah. Ia sampai harus menjalani rawat inap.
Diakui Nikita, rasa sakit itu seolah sirna seiring vonis hakim membebaskannya dari dakwaan perkara pencemaran nama baik. Apalagi, kini ia dapat kembali berkumpul dengan buah hatinya.
Advertisement
"Kalau sekarang karena sudah melihat anak kali ya. Tapi kalau masih sakit, ya sakit," aku Nikita Mirzani di Kawasan Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Baca Juga
Â
Jalani Prosedur Operasi
Guna mengatasi rasa sakitnya, Nikita harus menjalani tindakan operasi. Rencananya, artis kelahiran Jakarta, 17 Maret 1986 segera menjalani operasi pada 5 Januari mendatang.
"Karena harus dioperasi, enggak bisa enggak. Jadi sekarang kalau mau belok (nengok), harus sama badannya. Kalau agak menunduk sedikit, kayak ketusuk," ungkapnya.
Â
Advertisement
Pengaruh Tidur di Penjara
Nikita melanjutkan, kondisi tahanan yang apa adanya membuat tulangnya makin terasa sakit. Selama mendekam di tahanan, kata Nikita, dirinya hanya tidur beralaskan matras tipis.
"Enggak kayak di rumah tebel. Matrasnya segini nih, segini lah (menunjukkan ketebalan matras melalui jari). Jadi, itu lah yang menyebabkan tulang semakin terasa sakit," jelasnya.
Â
Tak Ada Persiapan
Adapun untuk tindakan operasi yang harus dijalani, Nikita mengaku harus mencari jadwal yang sesuai dengan dokter yang menangani.
"Karena dokternya baru selesai cuti, paling setelah tanggal 5. Pokoknya tanggal 5 ketemu dokter, kalau dibilang operasinya tanggal 6 atau 7 (Januari 2023) ya sudah. Persiapannya enggak ada sih, jalani aja," ucap Nikita. (M. Altaf Jauhar)
Advertisement