Erros Djarot Tekankan Pentingnya Persatuan dalam Kebhinnekaan di Perayaan Ulang Tahun BTNI

Erros Djarot menyatakan BTNI hadir untuk melindungi Merah Putih dan memperkuat persatuan dalam kebhinnekaan.

oleh Tim Showbiz diperbarui 27 Agu 2024, 13:29 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2024, 06:30 WIB
Perayaan HUT Bhinneka Tionghoa Nasionalis Indonesia (BTNI).
Perayaan HUT Bhinneka Tionghoa Nasionalis Indonesia (BTNI).

Liputan6.com, Jakarta Bhinneka Tionghoa Nasionalis Indonesia (BTNI) merayakan hari ulang tahun (HUT) pertamanya pada Minggu, 18 Agustus 2024, di Markas Besar BTNI di Benhil, Tanah Abang. Acara ini dihadiri oleh anggota dan tamu undangan, serta dimeriahkan oleh penampilan artis seperti Mia Ismi, Icha Yank, dan Boby Bollywood. 

Sekretaris Jenderal BTNI sekaligus Ketua Panitia, Andry Gunawan, memulai acara dengan memaparkan berbagai kegiatan yang telah dilakukan BTNI sepanjang tahun lalu. Menurutnya, aktivitas-aktivitas ini menunjukkan komitmen BTNI terhadap kebhinnekaan, termasuk partisipasi aktif dalam berbagai perayaan keagamaan.

Erros Djarot, Pendiri dan Pemrakarsa BTNI, dalam sambutannya, menegaskan pentingnya menjaga persatuan di tengah keberagaman budaya dan suku di Indonesia. 

 

Melindungi

Perayaan HUT Bhinneka Tionghoa Nasionalis Indonesia (BTNI).
Perayaan HUT Bhinneka Tionghoa Nasionalis Indonesia (BTNI).

Ia menyatakan, "BTNI hadir untuk melindungi Merah Putih dan memperkuat persatuan dalam kebhinnekaan. Kita semua adalah bagian dari bangsa ini, dan perbedaan tidak boleh menjadi alasan untuk perpecahan." 

Ketua Umum BTNI, Vera Umbara, juga menekankan pentingnya kolaborasi untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa. Ia mengajak semua pihak untuk terus bekerja sama demi menjaga kerukunan dan persatuan di Indonesia.

 

Nilai Pancasila

Anthony Putihrai sebagai Dewan Pembina BTNI
Anthony Putihrai sebagai Dewan Pembina BTNI

Anthony Putihrai sebagai Dewan Pembina BTNI, menegaskan bahwa BTNI akan tetap berpegang teguh pada nilai-nilai Pancasila sebagai landasan perjuangannya. 

Perayaan HUT BTNI ini ditutup dengan harapan agar BTNI terus memainkan peran pentingnya sebagai pemersatu bangsa dan pelindung komunitas Tionghoa di Indonesia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya