Bulan lalu, Pinkan Mambo akhirnya melepas masa jandanya. Pria beruntung yang menikah dengan Pinkan adalah Steven, rekan Pinkan di Amerika Serikat yang bekerja sama dengan dirinya dalam penggarapan video klip.
Tak butuh waktu lama, kurang dari satu bulan berkenalan, Pinkan dan Steven terlibat cinta lokasi (cinlok).
"Cinlok? Bisa jadi sih. Katanya suaminya itu kerja bikin video klip. Nama suaminya Steven, aku nggak terlalu banyak nanya soalnya pribadinya dia (Pinkan)," ujar Desi, asisten Pinkan Mambo ketika dihubungi via telpon, Sabtu (5/10/2013).
Desi pun membenarkan jika hanya sebagian kecil saja dari keluarga Pinkan yang mengetahui kabar pernikahan pelantun lagu Cinta Takkan Usai tersebut.
"Pinkan bilang sendiri, dia beneran sudah nikah. Kalau sudah di Jakarta baru mau cerita, rencananya dia mau bareng suaminya ke Jakarta, tapi nunggu surat izin dulu. Cuma aku sama mamanya yang tahu dia menikah," kata Desi.
Pernikahan mendadak Pinkan itu pun seolah dimaklumi oleh Desi. Dirinya sudah cukup memahami kebiasaan yang dilakukan oleh sahabatnya tersebut.
"Pinkan itu tipikal kalau sudah cocok, nggak mau lama-lama, nggak kayak ABG gitu kan. Laki-laki yang dilihat dewasa, bertanggung jawab, itu yang dia suka. Mungkin keduanya cocok," tuntasnya.(Ras/Adt)
Pinkan Mambo Menikah karena Terlibat Cinlok
Suami Pinkan rekannya dalam penggarapan video klipnya
Diperbarui 05 Okt 2013, 19:30 WIBDiterbitkan 05 Okt 2013, 19:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Memperlambat Tumbuhnya Rambut Beruban Menggunakan Satu Produk Bayi
350 Kata Ulang Tahun untuk Suami Romantis dan Penuh Makna
6 Resep Tahu Bacem Enak dan Praktis, Bikin Nagih
Keutamaan Pahala Puasa Hari ke-12 Ramadhan, Allah Janjikan Hal Sebesar Ini
Rundown Lengkap KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Bertabur Bintang, Sal Priadi Hingga Bernadya
Goldman Sachs Pangkas Peringkat Saham Indonesia, Bagaimana Prospeknya?
Istri Eza Gionino Bersuara Setelah Ibu Mertua Dimakamkan: Mama Sekarang Sudah Tidak Sakit Lagi
Jadwal Penggunaan Bahu Jalan Tol Dalam Kota Diubah, Catat Waktunya Agar Tak Kena Tilang
Warganet Puji Won Bin di Tengah Viralnya Kasus Kim Soo Hyun dan Mendiang Kim Sae Ron
VIDEO: Mabes Polri Dituntut Pecat Kapolres Ngada
Hati-hati, Harga Emas Berisiko Turun hingga USD 2.893
Kata Mutiara Sabar dalam Rumah Tangga untuk Keharmonisan Keluarga