Liputan6.com, Jakarta - Sony Mobile terus bergerilya agar bisa merebut pangsa pasar smartphone secara global. Kini, pihak Sony Mobile mengklaim telah menduduki posisi kedua di pasar smartphone setelah Samsung.
"Penjualan Sony Mobile mengalami peningkatan yang cukup signifikan, hingga akhirnya bisa menduduki posisi nomor 2 di pasar smartphone dunia," kata Ika Paramita selaku Marketing Manager Sony Mobile Communications Indonesia yang ditemui, Rabu (21/5/2014) di Bistronomi Resto, Jakarta.
Ika memaparkan, penjualan produk Sony Mobile cukup kuat di 53 negara dunia, termasuk di Indonesia. Bahkan di beberapa negara seperti di Swedia dan Finlandia, Sony mobile menduduki posisi nomor 1.
"Pencapaian yang luar biasa ini berkat kehadiran produk-produk andalan dari Sony Mobile yang dilengkapi dengan berbagai fitur menarik dan spesifikasi andal," tambah Ika.
Ketika ditanya mengenai apa merek smartphone yang menduduki posisi nomor 1 di dunia, Ika masih malu-malu untuk menjawabnya. "Itu loh, yang berlogo biru itu," ujarnya dengan suara yang sangat pelan.
Khusus di pasar Indonesia, wanita murah senyum itu menyebut bahwa pasar smartphone kelas high-end di Indonesia kian tumbuh dengan pergantian produk yang lebih cepat jika dibanding dengan tahun lalu.
"Pertumbuhan pasar smartphone kelas hig-end di Indonesia makin tumbuh. Bahkan pergantiannya sangat cepat. Jika di tahun lalu pergantian produk lama dengan baru di atas 9 bulan, tahun ini pergantiannya diperkirakan di bawah 9 bulan," tutupnya.
Sony Duduki Posisi Nomor 2 di Pasar Smartphone Dunia
`Pencapaian yang luar biasa ini berkat kehadiran produk-produk andalan dari Sony Mobile yang dilengkapi dengan berbagai fitur menarik`
diperbarui 21 Mei 2014, 20:00 WIBDiterbitkan 21 Mei 2014, 20:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Berbaju Putih, Pramono-Rano Hadiri Kampanye Akbar di GBK Senayan
Tips Konsisten Diet: Panduan Lengkap Mencapai Berat Badan Ideal
Ahli: Perubahan Iklim Membuat Durasi 1 Hari Terasa Lebih Panjang
Sejauhmana Orangtua Berhak Ikut Campur Saat Anaknya Dihukum Guru?
Kejutan di Piala AFF 2024, Shin Tae-yong Gaet 3 Pemain Baru untuk Timnas Indonesia
Tips Belanja Bulanan Hemat: Panduan Lengkap Mengatur Pengeluaran
Benarkah Mandi Tengah Malam Menyebabkan Rematik? Begini Penjelasan dalam Islam
8 Perilaku Orang yang Sulit Melupakan Kenangan Menyakitkan Ini Muncul Tanpa Disadari
Ridwan Kamil-Komunitas Pulogadung Bersatu, Teken Kontrak Politik Anti Radikalisme
VIDEO: Menyembuhkan Luka Bakar dengan Tepung Terigu, Benarkah Efektif?
Taman Hutan Bukit Soeharto, Saksi Bisu Sejarah Kutai Kartanegara
ColorOS 15 Resmi Dirilis! Cek Fitur Baru dan Daftar HP Oppo yang Dapat Update