Hisense Pureshot Diperkuat 3 Vendor Teknologi Terbaik

Hisense Pureshot diperkuat oleh tiga perusahaan teknologi dengan kompetensi berbeda.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 09 Sep 2015, 20:37 WIB
Diterbitkan 09 Sep 2015, 20:37 WIB
Hisense Pureshot Didukung 3 Vendor Teknologi Terbaik
Hisense Pureshot (Liputan6.com/Agustinus Mario Damar)

Liputan6.com, Jakarta - Hisense Pureshot, smartphone terbaru keluaran Hisense yang baru saja diluncurkan diperkuat oleh tiga perusahaan teknologi dengan kompetensi berbeda.

Kompetensi berbeda dari perusahaan tersebut diklaim hadir dengan keunggulan masing-masing yaitu best technology, best services, dan best product.

Best technology diwakili oleh Qualcomm melalui Snapdragon 415 besutannya yang hadir di Hisense Pureshot. Prosesor Snapdragon yang disematkan di smartphone ini menjamin kinerja Hisense Pureshot akan semakin cepat.

Untuk best services dihadirkan Smartfren. Layanan 4G LTE yang dimiliki Smartfren diklaim menjadi jaringan 4G LTE terluas di Indonesia. Ditambah teknologi Time Division Duplexing (TDD) dan Frequency Division Duplexing (FDD) menjamin layanan 4G LTE yang lebih cepat, stabil, serta kapasitas lebih besar.

Sementara best product dihadirkan oleh Hisense melalui produk smartphone Pureshot-nya. Smartphone yang mengunggulkan fitur kameranya ini menjadi salah satu produk unggulan dari Hisense yang menyasar pasar menengah ke atas. Terlebih, smartphone ini mampu menjangkau semua jaringan operator baik 4G LTE, 3G (WCDMA, CDMA), serta GSM.

"Ini kali pertama bagi tiga perusahaan dengan kompetesi masing-masing bekerjasama untuk menghadirkan smartphone dengan kemampuan terbaik," ujar Sukaca Purwokardjono, Head of Smartphone Device Smartfren pada acara peluncuran Hisense Pureshot, Rabu (9/9/2015) di Jakarta.

Hisense Pureshot merupakan smartphone premium besutan Hisense dengan fitur kamera yang menjadi unggulan.

Kehadiran Hisense Pureshot ini juga menjadi kali pertama Hisense hadir dengan nama sendiri di pasar Indonesia tanpa mengusung nama Andromax.

(dam/isk)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya