Liputan6.com, Jakarta - Tampaknya Google semakin serius menggarap lini mobil tanpa supir yang sedang dikembangkan oleh mereka. Hal ini dibuktikan dengan kabar terbaru yang menyebutkan bahwa Google menunjuk CEO baru untuk proyek mobil tanpa supir milik mereka.
Orang yang ditunjuk oleh Google adalah John Krafcik, yang sebelumnya bekerja di Ford serta menjabat sebagai Presiden dan CEO Hyundai American. Setelah itu ia bergabung dengan situs pembanding harga otomotif, TrueCar.
Dikutip dari laman The Verge, Selasa (15/9/2015), Krafcik akan mulai menempati posisi barunya tersebut pada akhir September 2015.
Krafcik juga mengungkapkan bahwa teknologi Google ini dapat menyelamatkan ribuan nyawa, memberikan jutaan orang sarana mobilitas yang lebih baik, serta membebaskan manusia dari banyak hal ketika merasa frustasi saat berkendara.
Google sendiri tidak menampik direkrutnya Krafcik menjadi CEO dari perusahaan mobil tanpa supir milik mereka. Namun, Google masih membantah bahwa mereka akan mulai memproduksi mobil sendiri.
"Untuk saat ini kami masih akan bekerja sama dengan banyak perusahaan berbeda untuk membawa teknologi ini ke dunia dengan aman," ungkap Courtney Hohne, Director of Communications, Google X and Google Fiber.
Google sendiri telah lama melakukan uji coba terhadap mobil tanpa supir yang masih terus dikembangkannya. Dalam beberapa percobaan, mobil Google ini dapat berkendara dengan aman termasuk menghindari pejalan kaki serta pesepeda.
Pun demikian, meskipun dalam beberapa uji coba berjalan dengan lancar. Namun, masih banyak penelitian yang harus dilakukan serta pengurusan legislasi untuk dapat menyiapkan mobil ini hadir secara umum.
Google juga menambahkan bahwa dengan direkrutnya Krafcik tidak menjadikan mobil tanpa supir mereka akan siap untuk dirilis secara komersial.
Sampai saat ini, proyek mobil tanpa supir yang siap dijalankan oleh Krafcik masih menjadi bagian Google X, sebuah proyek pengembangan serta riset eksperimental berskala besar.
(dam/isk)
Serius Garap Mobil Tanpa Supir, Google Bajak Mantan CEO Hyundai
John Krafcik, orang yang ditunjuk Google untuk memegan proyek mobil tanpa supir mereka merupakan veteran dalam bidang otomotif.
diperbarui 15 Sep 2015, 14:47 WIBDiterbitkan 15 Sep 2015, 14:47 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Arti Al Qayyum: Memahami Makna dan Keagungan Nama Allah
Kasus Dugaan Pemalsuan Sprindik dan Surat Panggilan KPK, 1 ASN Ikut Ditangkap
Tugas Baru BPH Migas: Pelototi Penyaluran LPG 3 Kg
Penyakit Parkinson adalah: Gejala, Penyebab, dan Penanganannya
Dedi Mulyadi Mendadak Sidak ke SMAN 7 Cirebon, Ada Apa?
Payroll adalah: Sistem Penggajian Modern untuk Efisiensi Perusahaan
Netanyahu Setuju AS Ambil Alih Jalur Gaza
Bolehkah Penderita Diabetes Makan Pisang Kukus? Ketahui Aturannya
Gus Yaqut Usai Tak Lagi Menjabat Menteri Agama: Kembali ke Pangkuan Politik dan NU?
Variabel Independen Adalah: Pengertian, Karakteristik, dan Penerapannya dalam Penelitian
Pemakzulan adalah: Proses Konstitusional Pemberhentian Pejabat Tinggi Negara
Perundungan adalah: Memahami dan Mencegah Perilaku Merusak