Sambut Tantowi / Liliyana, Uber Ubah Ikon Kendaraan Jadi Kok

Merayakan kepulangan Tantowi Ahmad dan Liliyana Natsir, peraih medali emas Olimpiade 2016, Uber ubah tampilan ikon kendaraan jadi kok.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 23 Agu 2016, 12:48 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2016, 12:48 WIB
Cara Menggunakan Fitur Family Profiles di Uber
Uber (theverge.com)

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan jaringan transportasi Uber mengubah ikon kendaraan pada aplikasi Uber menjadi ikon shuttlecock (kok).

Dalam keterangan tertulis Uber yang diterima Tekno Liputan6.com, Selasa (23/8/2016), Head of Communications Uber Indonesia Dian Safitri mengatakan, perubahan ini dilakukan untuk merayakan kedatangan Tantowi Ahmad dan Liliyana Natsir.

Keduanya merupakan atlet Indonesia yang meraih medali emas pada Olimpiade Rio 2016. Tantowi dan Liliyana berhasil mendapatkan medali emas untuk cabang olahraga bulutangkis di kategori ganda campuran.

Tak hanya merayakan kedatangan Owi dan Butet, sapaan akrab keduanya, Uber sekaligus menyambut seluruh kontingan Indonesia di ajang Olimpiade Rio 2016.

Tak hanya ikon kendaraan pada aplikasi Uber yang berubah, Uber juga menyiapkan ucapan selamat datang dan apresiasi kepada seluruh kontingen dan para peraih medali. Ucapan ini bakal muncul ketika pengguna membuka aplikasi Uber pada Selasa, 23 Agustus 2016.

"Inisiatif ini dilakukan Uber untuk mengekspresikan rasa syukur, terima kasih, dan bangga atas perjuangan para atlet dan keberhasilan ke-4 pahlawan olahraga Indonesia di Olimpiade 2016 ini," kata Dian.

Uber tampilan kendaraan pada aplikasi jadi kok (bola badminton). (Sumber: Uber Indonesia)
Sebagai informasi, kontingan Indonesia untuk Olimpiade Rio 2016 mendarat di Tanah Air pada hari ini. Kemenpora menyiapkan arak-arakan menyambut kepulangan kontingen sekaligus keberhasilannya mendapatkan medali emas dan dua medali perak menggunakan bus beratap terbuka bernama Bandros. 

(Tin/Isk)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya