Siap Ikut Konflik Westeros? Jajal Gim Mobile Game of Thrones Ini

Gim berjudul Game of Thrones: Conquest ini sudah dapat diunduh melalui Play Store dan App Store.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 24 Okt 2017, 13:00 WIB
Diterbitkan 24 Okt 2017, 13:00 WIB
Game of Thrones
Sejumlah drama televisi menggunakan beberapa tempat bersejarah sungguhan sebagai lokasi rekaman kisahnya, termasuk serial Game of Thrones. (Sumber hypable.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Ada kabar baik bagi kamu penggemar Game of Thrones sebab Warner Bros. Interactive Entertainment baru saja merilis gim mobile resmi untuk platform iOS dan Android yang mengambil kisah dari serial TV besutan HBO tersebut.

Dikutip dari Venture Beat, Selasa (24/10/2017), gim berjudul Game of Thrones: Conquest ini sudah dapat diunduh secara global.

"Manuver politik di Game of Thrones selalu menjadi hal paling memikat, dan sekarang pemain dapat mengalaminya langsung dan bersaing dengan ribuan pemain untuk mengontrol Iron Throne," ujar VP dan Studio Head Turbine Tom Casey selaku pengembang.

Untuk mendukung pengalaman bermain, gim ini memungkinkan pemain untuk menjalin koalisi dengan tokoh lain. Meniru konflik yang ada di serialnya, pemain dapat mengkhianati rekanannya tersebut untuk menambah kekuatannya.

Bagi kamu yang ingin merasakan peliknya konflik di Game of Thrones, gim ini sudah dapat diunduh secara gratis lewat Play Store atau App Store. Kamu cukup menyiapkan memori sekitar 80MB untuk mulai mengunduhnya. 

Kepopuleran serial yang akrab dipanggil GoT ini juga menjadikan Game of Thrones sebagai serial TV yang paling banyak dibajak. Terkini, musim ke-7 dari serial ini telah dibajak hingga 1 miliar kali.

Jumlah itu dilaporkan dalam sebuah data yang dirilis lembaga analisis pembajakan MUSO. Jika dirata-rata, tiap episode Game of Thrones yang berjumlah tujuh episode dalam satu musim tersebut dibajak sebanyak 142 juta kali.

(Dam/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya