Oppo X2 Siap Meluncur Pekan Depan

Oppo akhirnya mengungkap jadwal peluncuran lini Find X2 yakni pada 6 Maret 2020.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 27 Feb 2020, 11:00 WIB
Diterbitkan 27 Feb 2020, 11:00 WIB
Render OPPO Find X2
Render OPPO Find X2. Kredit: Slashleak

Liputan6.com, Jakarta - Oppo akhirnya mengumumkan jadwal peluncuran dari flagship smartphone terbaru besutannya, yakni Find X2. Rencananya, smartphone ini akan memulai debut di Mobile World Congress (MWC) 2020.

Dikutip dari The Verge, Kamis (27/2/2020), Oppo memastikan smartphone terbaru milik perusahaan ini akan diungkap pada 6 Maret 2020. Informasi ini diketahui dari unggahan Oppo di akun Weibo resminya.

Dari informasi yang diunggah, ada kemungkinan akan hadir dua varian Find X2 yang diperkenalkan. Informasi seputar smartphone ini pun sempat sedikit diungkap oleh VP Oppo, Brian Shen.

Melalui kicauannya, Brian menunjukkan salah satu varian Find X2 akan hadir dengan resolusi 3K. Tidak hanya itu, smartphone ini juga akan memiliki refresh rate 120Hz.

Sebelumnya, dia juga sempat mengungkap seri Find X2 bakal memiliki desain waterfall-like, yang membuatnya tampil dengan bodi kaca melengkung, tapi tetap mempertahankan tombol volume fisik.

Lini Oppo Find X2 akan hadir dengan chipset 865 yang didukung RAM hingga 12GB. Oppo akan menyertakan dukungan 5G untuk smartphone ini dan fitur wireless charging 30W.

Sementara untuk sektor kamera, perangkat ini menggunakan sensor Sony IMX689 48MP untuk lensa utama. Lalu lensa lain smartphone ini beresolusi 13MP untuk telephoto dan ada lensa ultrawide.

Oppo Bakal Rilis Find X2 dengan Peningkatan Periscope Zoom

Oppo Find X2
Layar smartphone bakal menjadi tren di tahun 2020 (Foto: Oppo)

Sebelumnya, disebutkan Oppo tak hanya merilis Find X2, tetapi juga Find X2 Pro. Demikian sebagaimana dikutip dari laman Gizmochina, Kamis (20/2/2020).

Menurut laporan, Oppo Find X2 Pro bakal hadir dengan lensa periscope super telephoto versi anyar dengan dukungan 60 kali digital zoom. Perusahaan mengklaim, performa zoom di Find X2 Pro dengan lensa periskop ini bakal mengungguli Reno 10x Zoom.

Berdasarkan bocoran dan laporan yang terungkap, Find X2 akan hadir dengan layar 6,5 inci dengan sebuah lubang di layar. Lubang ini memuat kamera selfie beresolusi 32MP dengan sensor Sony IMX616.

Layar dari Oppo Find X2 didukung resolusi quadHD+ dengan frame rate 120Hz bersama dan mendukung touch sampling rate hingga 240Hz.

Fitur lain yang ditawarkan adalah dukungan color gamut 100 persen DCI-P3 di layar smartphone, serta kecerahan HDR hingga 1200nits.

(Dam/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya