Hari Lahir Pancasila, Harapan Warganet untuk Indonesia Bergema di Twitter

Berikut ini adalah sejumlah cuitan doa dan harapan warganet Indonesia di Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022 ini.

oleh Yuslianson diperbarui 01 Jun 2022, 09:00 WIB
Diterbitkan 01 Jun 2022, 09:00 WIB
Ilustrasi Pancasila
Ilustrasi Pancasila. (Photo on Freepik)

Liputan6.com, Jakarta - Bangsa Indonesia selalu memperingati tanggal 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila. Selain di dunia nyata, warganet juga menyambut hari ini dengan meriah, khususnya di Twitter.

Beragam cuitan selamat Hari Lahir Pancasila pun sudah membanjiri lini masa Twitter, hingga masuk daftar trending topic di Indonesia.

Pantauan Tekno Liputan6.com, Rabu (1/6/2022), keyword Pancasila sudah bertengger di posisi pertama trending Twitter Indonesia.

Adapun jumlah cuitan terkait dengan keyword Pancasila sendiri terus meningkat lantaran semakin banyak warganet yang mengicaukannya.

Tak hanya itu, keyword terkait seperti Bhineka Tunggal Ika hingga Selamat Hari Pancasila juga sudah mulai beranjak naik.

Berikut ini adalah sejumlah cuitan doa dan harapan warganet Indonesia di Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022 ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Link Twibbon Hari Lahir Pancasila

Perajin menyelesaikan pembuatan patung Garuda Pancasila di industri rumahan kawasan Bali Raya, Kalimalang, Jakarta Timur, Selasa (1/7/2021). Usaha ini kembali bangkit di masa pandemi Covid-19 seiring datangnya pesanan dari sejumlah wilayah di Indonesia. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Dikutip Merdeka.com dari laman Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia, hari lahirnya Pancasila ditandai oleh pidato yang dilakukan oleh Presiden Soekarno, pada 1 Juni 1945.

Di era saat ini, media sosial salah satu cara yang tepat untuk menyebarkan tentang makna dan semangat dari peringatan Hari Lahir Pancasila. Misalnya dengan menggunakan Twibbon atau bingkai yang dapat dipasang di foto profil.

Berikut ini link Twibbon Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada 1 Juni 2022.

https://twibbon.link/6236

https://twibbon.link/6248

https://twibbon.link/6235

https://twibbon.link/6249

https://twibbon.link/6234

https://twibbon.link/6233

https://twibbon.link/6232

https://twibbon.link/6231

https://twibbon.link/6230

https://twibbon.link/6229

https://twibbon.link/6228

https://twibbon.link/6227

Untuk menggunakannya, kamu dapat menyalin salah satu link di atas dengan ponsel atau komputer.

Kemudian, Twibbon dapat langsung digunakan dengan memilih "Select Image." Lanjutkan dengan memilih foto atau gambar dari galeri di perangkatmu, lalu sesuaikan dengan bingkai Twibbon.

Klik "Create Campaign" dan dari situ, kamu bisa mengunduh hasil Twibbon tersebut untuk dibagikan ke media sosial seperti WhatsApp, Instagram, Facebook, Twitter, LinkedIn, dan lain-lain.

 

Jokowi Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende

Presiden Jokowi mengenakan pakaian adat Ende saat menjadi inspektur upacara Hari Lahir Pancasila di Ende, NTT. (YouTube Sekretariat Presiden)

Presiden Joko Widodo atau Jokowi sementara itu, diagendakan memimpin upacara Hari Lahir Pancasila di Lapangan Pancasila Kota Ende Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu 1 Juni 2022. Adapun upacara Hari Lahir Pancasila kali ini akan dipusatkan di Ende.

"Bapak Presiden Joko Widodo yang akan memimpin langsung upacara peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022. Upacara peringatan hari lahir Pancasila dipusatkan di Ende," jelas Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Antonius Benny Susetyo.

Menurut dia, Jokowi akan menjadi Presiden RI kedua yang berkunjung ke Kabupaten Ende. Sebelum Jokowi, ada Presiden pertama RI Soekarno yang lebih dulu mengunjungi Kabupaten Ende.

"Kabupaten Ende adalah tempat perenungan Presiden Soekarno tentang dasar negara, yang kini dikenal sebagai Pancasila," katanya dikutip dari siaran persnya, Selasa (31/5/2022).

Romo Benny menyebut banyak situs sejarah yang menjadi daya tarik wisatawan di Ende. Mulai dari Rumah Pengasingan Bung Karno, Taman Perenungan, hingga Gedung Immaculata.

"Peringatan hari Lahir Pancasila saat ini menjadi momen berharga bagi Kabupaten Ende dan masyarakat Indonesia," ujar Romo Benny.

BPIP, penyelenggara upacara Hari Lahir Pancasila, bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur dan Kabupaten Ende telah menyiapkan serangkaian acara menyambut Upacara Perayaan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022, yang akan dipimpin langsung Presiden Jokowi.

 

Diperingati Setiap 1 Juni

Ilustrasi Hari Lahir Pancasila, 1 Juni. (Photo on Freepik)

Tanggal 1 Juni sendiri merupakan peringatan kelahiran Pancasila, yang ditandai dengan pidato Presiden pertama Republik Indonesia, Soekarno, di sidang BPUPKI.

Saat itu Soekarno berpidato dalam sidang Dokuritsu Junbi Cosakai (Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan). Pidatonya ini pertama kali mengemukakan konsep awal Pancasila untuk menjadi dasar negara.

Sidang BPUPKI sendiri tidak lepas dari kekalahan Jepang pada perang pasifik, di mana mereka berusaha mendapatkan hati masyarakat Indonesia dengan menjanjikan kemerdekaan.

Jepang lalu juga membentuk sebuah lembaga untuk mempersiapkan hal ini bernama Dokuritsu Junbi Cosakai. Sidang pertamanya digelar 29 Mei 1945 di Gedung Chuo Sangi In (sekarang Gedung Pancasila), dan para anggotanya membahas mengenai dasar negara.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya