Liputan6.com, Jember - Setelah 8 hari ditutup akibat letusan Gunung Raung, kemarin atau Rabu 29 Juli 2015, Bandara Notohadinegoro, Jember kembali beroperasi.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Kamis (30/7/2015), puluhan penumpang terlihat memadati terminal keberangkatan sejak pagi dan langsung diterbangkan menuju kota tujuan.
Pembukaan operasional bandara sudah melalui prosedur keselamatan penerbangan dari Otoritas Bandara dan Kementerian Perhubungan menyusul menurunnya aktivitas Gunung Raung dalam beberapa hari terakhir.
Akibat tidak beroperasinya Bandara Notohadinegoro penumpang mengaku mengalami kerugian akibat tidak bisa melakukan perjalanan. Sejak status Gunung Raung dinaikkan statusnya menjadi Siaga sebanyak 18 jadwal penerbangan dari Bandara Notohadinegoro dibatalkan.
Sementara itu, akibat cuaca buruk yang melanda perairan Maluku keberangkatan kapal KM Sabuk Nusantara 41 dan 48 yang berlabuh di Pelabuhan Yos Sudarso dan Teluk Dalam Ambon terpaksa ditunda.
Kecepatan angin di perairan Maluku bisa mencapai 50 kilometer per jam dengan intensitas gelombang 5 meter. Kondisi ini dinilai cukup berbahaya untuk dilalui kapal.
Akibat cuaca buruk jadwal keberangkatan menuju kepulauan tenggara pun banyak yang ditunda. "Saya belum tahu pasti sampai tanggal berapa, tapi warning mulai hari ini. Batasannya belum tahu," kata petugas Kesah Bandaran Kelas Satu Ambon Moksen Koedoebun. (Mar/Ans)
Aktivitas Gunung Raung Mereda, Bandara di Jember Kembali Dibuka
Pembukaan operasional bandara sudah melalui prosedur keselamatan penerbangan dari Otoritas Bandara dan Kementerian Perhubungan.
Diperbarui 30 Jul 2015, 08:02 WIBDiterbitkan 30 Jul 2015, 08:02 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mengenal Uma, Rumah Adat Mentawai
Ilmuwan China Berhasil Ciptakan Material Lebih Kuat dari Berlian
Punggahan, antara Tradisi Kejawen Jelang Ramadhan dan Perintah Agama
Posisi Manchester United Rawan, Petinggi Klub Pertimbangkan Pemecatan Ruben Amorim
PDIP Boikot Retret Kepala Daerah Usai Hasto Ditahan KPK, Apa Dampaknya?
Tradisi Nadran Jelang Ramadan di Kabupaten Ciamis
Kasus Pagar Laut Tangerang, Bareskrim Periksa 4 Tersangka Pekan Depan
Terminal LPG Bima Beroperasi, Perkuat Infrastruktur Energi Nasional di Indonesia Timur
Pola Diet Terbaik untuk Orang dengan Diabetes, Apa Saja?
Danantara jadi Katalis Positif Pertumbuhan Ekonomi RI
Gagal Lolos ke Liga Champions, Chelsea Bakal Dipaksa Jual Cole Palmer
Budi Daya Ikan dengan Sistem Bioflok, Hemat Pakan Lebih Banyak