Liputan6.com, Jakarta - Turis asing yang berkunjung ke Indonesia terus bertumbuh. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) pada Juli 2014 ini meningkat 8,28 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.
Kepala BPS, Suryamin menjelaskan, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia pada Juli 2014 tercatat 777,2 ribu kunjungan. "Sedangkan pada Juli 2013 sebanyak 717,8 ribu kunjungan," jelasnya di Jakarta, Senin (1/9/2014).
Namun, jika dibanding dengan bulan sebelumnya atau dibanding Juni 2014, jumlah kunjungan wisman tersebut mengalami penurunan sebesar 8,72 persen.
Suryamin merinci, jumlah kunjungan wisman melalui Bandara Ngurah Rai pada Juli 2014 naik 20,55 persen dibanding Juli 2013, yaitu dari 297,7 ribu kunjungan menjadi 358,9 ribu kunjungan.
Jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara pada Juli 2014 ke Bandara Ngurah Rai juga mengalami peningkatan sebesar 8,87 persen.
Secara kumulatif atau pada Januari hingga Juli 2014, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara mencapai 5,33 juta kunjungan atau naik 9,37 persen dibanding kunjungan wisatawan mancanegara pada periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat 4,87 juta kunjungan.
BPS juga mengungkapkan, tingkat hunian kamar hotel berbintang di 27 provisi pada Juli 2014 mencapai rata-rata 49,09 persen, turun 1,81 poin dibanding dengan dengan Juli 2013 yang tercatat sebesar 50,90 persen.
Namun meskipun tingkat hunian hotel mengalami penurunan, namun rata-rata lama menginap para tamu asing dan Indonesia di hotel berbintang di 27 provinsi mengalami kenaikan.
Tercatat, selama Juli 2014, rata-rata lama menginat tamu di hotel 2,10 hari, naik 0,05 poin jika dibanding keadaan Juli 2013. (Yas/Gdn)
Kunjungan Turis Asing ke Indonesia pada Juli Capai 777,2 Ribu
Jika dibanding dengan bulan sebelumnya atau dibanding Juni 2014, jumlah kunjungan wisman tersebut mengalami penurunan sebesar 8,72 persen.
Diperbarui 01 Sep 2014, 12:51 WIBDiterbitkan 01 Sep 2014, 12:51 WIB
Perjalanan menuju ke Pandawa Beach tidaklah terlalu jauh, hanya sekitar satu jam dari Bandar Udara Ngurah Rai. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 InternasionalPaus Fransiskus Meninggal Dunia pada Usia 88 Tahun
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Liga Inggris: Kalahkan Tottenham Hotspur, Nottingham Forest Merangsek ke Posisi Tiga Besar
Paus Fransiskus Meninggal, Sri Mulyani, Erick Thohir, hingga Airlangga Hartarto Sampaikan Duka
Soeharto Kembali Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Bakal Disetujui?
Hari Ini Selasa 22 April 2025 Tanggal Berapa Hijriah? Simak Doa Dimudahkan Segala Urusan
OCI Pertimbangkan Tempuh Jalur Hukum atas Tudingan Eks Pemain Sirkus
Penghormatan Terakhir Raja Charles III pada Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
Taman Nasional Lorentz, Kawasan Konservasi Megah dan Memukau di Papua
NASA Gelar Kompetisi LunaRecycle Challenge dengan Hadiah Rp50 Miliar
Detik-Detik Dramatis Penyelamatan Balita yang Terancam Dibunuh Ayah WNA di Kalibata City
Kisah Paus Fransiskus dan Gaya Kesederhanaan Rasulullah SAW yang Patut Diteladani
Dalami Peran di Drama Terbaru, Song Joong Ki Ikut Kelas Merangkai Bunga
Rafah Membara, Yogyakarta Bergerak: Ribuan Warga Tuntut Hentikan Genosida Palestina