Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan pemerintah tidak akan menanggung kerugian PT Pertamina (Persero) meski harga bahan bakar minyak (BBM) turun. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Migas ini sudah mencatatkan kerugian Rp 15 triliun akibat tidak menaikkan harga BBM.
Menteri Keuangan (Menkeu) Bambang Brodjonegoro mengatakan, pemerintah tidak mengalokasikan anggaran untuk menambal utang Pertamina dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) 2015 dan di RAPBN 2016 baik berupa Penyertaan Modal Negara (PMN) maupun pengurangan dividen.  Â
"Tidak ada, coba saja dibongkar anggarannya, ada tidak?. Di 2016 juga tidak ada, APBN 2016 dari mana coba. Pokoknya tidak ada di anggaran pemerintah," ujar dia singkat saat ditemui di kantornya, Jakarta, Jumat (2/10/2015).
Namun demikian, kata Bambang, pemerintah akan menjaga Pertamina agar tidak mengalami kesulitan tanpa melupakan kepentingan masyarakat. Hanya saja dia masih enggan memastikan apakah ada kebijakan penurunan BBM pada bulan ini. Â
"Kalau kebijakan harga tanya Kementerian ESDM. Kita upayakan Pertamina tidak kerepotan. Kita jaga supaya Pertamina tidak kesulitan, tapi kita juga memperhatikan harga yang terjangkau oleh masyarakat," papar dia. (Fik/Ndw)
Menkeu: Tak Ada Uang Buat Tutupi Rugi Pertamina
Pertamina mencatatkan kerugian Rp 15 triliun akibat tidak menaikkan harga BBM.
diperbarui 02 Okt 2015, 14:49 WIBDiterbitkan 02 Okt 2015, 14:49 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi Badan Mikro: Peran Penting dalam Metabolisme Sel
Peneliti Korea Selatan Temukan Baterai Mobil Listrik Canggih Masa Depan
Resep Bubur Suro: Tradisi Kuliner Khas Tahun Baru Islam
350 Kata Buat Pacar yang Romantis dan Menyentuh Hati, Penuh Makna Mendalam
Waskita Karya Suntik Modal Anak Usaha untuk Perkuat Bisnis Jalan Tol, Segini Nilainya
Istana Sebut Dana Pribadi Prabowo untuk Makan Bergizi Gratis di Kendari Tetap Dipakai
350 Quote Bahasa Prancis Romantis dan Inspiratif
Program Makan Bergizi Gratis Jajaki Hari Pertama, Apa Tugas Kemenkes?
Donald Trump Tak Akan Umumkan Rencana Cadangan Strategis Bitcoin
Deretan iPhone dengan Kamera Terbaik per Januari 2025, Apa Saja?
Rektor Baru UMY di Tahun Baru
Potret 7 Artis Bareng Shin Tae-yong, Ucap Terima Kasih dan Salam Perpisahan