Ini Daftar Kota Termahal di Asia

China telah menjadi mesin pertumbuhan ekonomi global untuk beberapa tahun terakhir.

oleh Arthur Gideon diperbarui 02 Nov 2015, 22:12 WIB
Diterbitkan 02 Nov 2015, 22:12 WIB
Shanghai Tower 1
Foto: archdaily.com

Liputan6.com, New York - Anda sedang mencari baju baru di Shanghai, China? Bersiaplah untuk merogoh kocek dalam-dalam.

Shanghai telah dinobatkan sebagai kota paling mahal di Asia. Sebutan tersebut disematkan ke kota tersebut karena harga barang kebutuhan pribadi untuk tujuan gaya hidup mengalahkan harga-harga di kota-kota di Asia lainnya seperti Hong Kong atau Tokyo.

Mengutip CNN Money, Senin (2/11/2015), riset yang dilakukan oleh bank investasi Julius Baer menemukan bahwa harga-harga pakaian, sepatu, cerutu dan beberapa barang lainnya yang dijual di Shanghai lebih mahal jika dibandingkan dengan kota-kota besar lainnya di Asia.

Dalam survei tersebut ditemukan fakta jika harga pakaian untuk pria 34 persen lebih mahal dibanding rata-rata. Sementara untuk anggur dijual 21 persen lebih mahal. Jam tangan pun tak jauh berbeda, 16 persen lebih mahal jika dibandingkan dengan kota-kota lainnya.

"China telah menjadi mesin pertumbuhan ekonomi global untuk beberapa tahun terakhir," tulis laporan dari Julius Baer tersebut.

Meskipun pasar di China telah jatuh pada musim panas ini, harga-harga barang di kota tersebut masih terbilang mahal. Penurunan harga di musim panas tersebut bukan berarti bahwa harga barang telah menjadi murah.

Sementara Kota Mumbai di India adalah kota dengan harga termurah di Asia. Bagaimana dengan Indonesia? Apakah harga barang-barang di indonesia cukup mahal dibandingkan dengan kota lain di Asia atau bahkan sebaliknya?

Berikut daftar kota termahal hingga termurah di Asia:

Laporan Julius Baer ini menggunakan indikasi beberapa barang kebutuhan sehari-hari yang bersentuhan dengan gaya hidup, sedangkan kota yang disurvei tercatat 11 kota di Asia.

Berikut ini daftar kota termahal hingga termurah di Asia:

Shanghai
Hong Kong
Singapora
Seoul
Bangkok
Taipei
Tokyo
Kuala Lumpur
Manila
Jakarta
Mumbai

(Gdn/Zul)*

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya